BerandaNewsInternasionalMelawat ke China, Prabowo Subianto Dapat Sambutan Hangat

Melawat ke China, Prabowo Subianto Dapat Sambutan Hangat

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto tiba di negara China pada Minggu (31/3) untuk melakukan sejumlah agenda kunjungan kerjanya.

Setibanya di negara China, Presiden Indonesia terpilih itu mendapatkan sambutan yang cukup hangat dari sejumlah pemerintah China serta Duta Besar Indonesia yang ada di negara tersebut.

@holopiscomMenteri Pertahanan Prabowo Subianto tiba di China, Minggu (31/3). Kepergiannya ke China untuk bertemu dengan Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri Li Qiang. Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha mengatakan, kunjungan Prabowo ini untuk mempererat hubungan kerja sama Indonesia dan China, terutama di bidang pertahanan. Dalam lawatannya ke China, Prabowo didampingi putranya, Ragowo Hediprasetyo atau lebih dikenal Didit, dan sejumlah pejabat. #prabowosubianto #fyp #news #xijinping♬ suara asli – holopiscom

Sejumlah upacara kenegaraan pun dilakukan untuk menyambut Prabowo Subianto bersama rombongan yang tiba di China.

Penerbit Iklan Google Adsense

Prabowo Subianto sendiri diketahui dijadwalkan untuk bertemu dengan Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri China Li Qiang.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan RI Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha menjelaskan, kedatangan Prabowo Subianto adalah demi mempererat hubungan kerja sama Indonesia dan China utamanya di bidang pertahanan.

“Tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan China serta meningkatkan kerja sama di bidang pertahanan,” kata Adrian dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com.

Adrian juga memastikan bahwa kunjungan pertama kalinya sebagai Presiden Terpilih itu demi meningkatkan hubungan bilateral kedua negara.

“Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan kedua negara dalam memperkuat dialog dan kerja sama strategis yang sangat penting bagi keamanan dan stabilitas regional,” jelasnya.

Dalam lawatannya ke China, Prabowo didampingi putranya, Ragowo Hediprasetyo, dan sejumlah pejabat. Jajaran pejabat pemerintah dan DPR RI yang ikut Prabowo melawat ke China, yaitu Wakil Ketua Komisi I DPR RI Sugiono, Asisten Khusus Menhan Bidang Manajemen Pertahanan Letjen TNI (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin, Kepala Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI Letjen TNI Yudi Abrimantyo, Direktur Jenderal Strategi Pertahanan Kemhan RI Mayjen TNI Bambang Trisnohadi, Direktur Jenderal Rencana Pertahanan Kemhan RI Laksamana Muda TNI Supo Dwi Diantara, dan Kepala Badan Sarana Pertahanan Kemhan RI Marsekal Muda TNI Yusuf Jauhari.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Holopiscom (@holopiscom)

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Jepang dan Filipina Bikin Perjanjian, Ada Apa Tuh?

Filipina dan Jepang baru saja menandatangani The Reciprocal Access Agreement atau Perjanjian Akses Timbal Balik (RAA) yang dianggap sebagai langkah strategis penting dalam meningkatkan kerjasama pertahanan mereka.

Hamas Berniat Bebaskan Sandera, Meski Israel Tak Hentikan Serangan Permanen

Hamas mulai menunjukkan niat mereka untuk melakukan perjanjian dengan Israel terkait sandera yang masih di tangan mereka, meskipun Israel menolak untuk melakukan gencatan senjata permanen di Palestina.

Grand Syekh Al Azhar Bakal Isi Kuliah Umum di UIN Jakarta Besok

Grand Syekh Universitas Al-Azhar as-Syarif, Kairo, Mesir, Prof. Dr. Ahmad Muhammad Ahmed Al Tayeb diagendakan mengisi kuliah umum di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah atau UIN Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan pada hari Selasa, 9 Juli 2024 besok.

Tega, Israel Serang Tempat Pengungsian dan Bunuh 16 Orang Tak Berdosa

Setidaknya sebanyak 16 orang meninggal dunia akibat serangan Israel di sebuah sekolah yang menjadi tempat penampungan keluarga-keluarga Palestina di Gaza.

Joe Biden Sedang Usaha Perbaiki Image, Setelah Tampil Ngaco di Debat Lawan Donald Trump

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menghadapi momen krusial dalam kampanye pemilihan presiden 2024 setelah penampilan kontroversialnya saat debat melawan Donald Trump...

Joe Biden Ogah Mundur dari Pilpres AS 2024 Meski Ketuaan

Presiden Joe Biden telah menegaskan komitmennya untuk ikut dalam pemilihan presiden tahun 2024, meskipun menemui tantangan terkait performa debatnya dengan Donald Trup yang dianggap lemah.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS