Selasa, Februari 18, 2025
Holopis.comNewsEkobizRupiah di Google Menguat Tajam, Begini Respon Bank Indonesia
Bookmarked News

Rupiah di Google Menguat Tajam, Begini Respon Bank Indonesia

JAKARTA – Bank Indonesia (BI) turut merespon nilai tukar atau kurs mata uang rupiah yang menguat tajam di platform Google, menjadi Rp 8 ribu per dolar Amerika Serikat (AS).

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso mengungkapkan, bahwa pihaknya saat ini pihaknya tengah mengonfirmasi hal tersebut kepada Google.

- Advertisement -
JagoanHost - Hosting Murah Indonesia 2025

Pasalnya penguatan rupiah tersebut terjadi secara tiba-tiba, mengingat rupiah pada penutupan Jumat (31/1) masih di angka Rp 16.297 per dolar AS.

Baca juga :

“Iya, kami sedang kontak pihak Googlenya, karena di Bloomberg angkanya masih wajar,” kata Ramdan kepada wartawan, seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (1/2).

Diberitakan Holopis.com sebelumnya, nilai tukar (kurs) rupiah di platform Google tercatat menguat tajam Rp 8.170 per dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini, Sabtu (1/2) sekitar pukul 17.40 WIB.

- Advertisement -

Penguatan rupiah ini tentu berbanding terbalik pada saat penutupan perdagangan, Jumat (31/1). Dimana nilai rupiah melemah 40 poin atau 0,25 persen menjadi Rp 16.297 per dolar AS.

Melansir Bloomberg, nilai tukar rupiah terhadap mata uang Paman Sam itu masih cenderung tertekan pada Sabtu (1/2), dimana rupiah melemah 48,5 poin atau 0,30% menjadi Rp 16.304 per dolar AS.

Namun, apakah penguatan rupiah tersebut dikarenakan platform milik raksasa teknologi asal AS tersebut sedang eror?

Sampai dengan berita ini terbit, belum ada informasi pasti terkait penguatan rupiah tersebut. Namun penguatan ini menjadi perbincangan hangat warganet, khususnya di platform media sosial X.

Banyak dari mereka yang mempertanyakan apakah ada masalah pada sistem Google, yang pada akhirnya membuat nilai rupiah mendadak menguat. Salah satunya akun @harrysofian.

“Pas cek harga emas dan perak kok turun, ternyata dicek di google 1 Dollar setara 8 ribu rupiah. Beneran 8 ribu apa ada masalah pada sistem google ya? Ada apa ini?” ujar akun tersebut, seperti dikutip Holopis.com.

Namun ada pula warganet yang tak percaya dengan penguatan rupiah terhadap dolar AS, sebagaimana yang ditampilkan Google.

“Tadi pagi juga ku cek, ku kira iya turun drastis , ehh ga tau nya pas cek website lain masih 16.300. Kek nya agak mustahil kalo turun sehari langsung dr 16k ke 8k itu turun 100%,” ujar akun @cicikurangsakon.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

BERITA TERBARU

VIRAL

BERITA LAINNYA