BerandaPolhukamPilkadaMuhamad Rochadi: Koalisi PKB, Gerindra, dan Demokrat Solid 

Muhamad Rochadi: Koalisi PKB, Gerindra, dan Demokrat Solid 

"Seperti yang saya sampaikan kemarin banyak juga pihak-pihak yang pengin ngajak pindah koalisi, itu banyak. Tapi saya pastikan koalisi PKB, Gerindra, dan Demokrat, sangat solid dan kuat," kata Rochadi.

HOLOPIS.COM, BEKASI – Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bekasi menegaskan bahwa koalisi dengan DPC Partai Gerindra dan Partai Demokrat tetap solid menghadapi Pilkada Bekasi 2024. Bahkan PKB sangat optimistis menjadi kekuatan utama dalam meraih kemenangan koalisinya di Pilkada Bekasi 2024 mendatang.

Ketua DPC PKB Kabupaten Bekasi, Muhamad Rochadi, menjelaskan bahwa koalisi yang sudah dirajut oleh partainya tetap solid dan semakin erat, walaupun tak dapat dipungkiri ada banyak pihak yang ingin mengajak berkoalisi.

“Seperti yang saya sampaikan kemarin banyak juga pihak-pihak yang pengin ngajak pindah koalisi, itu banyak. Tapi saya pastikan koalisi PKB, Gerindra, dan Demokrat, sangat solid dan kuat,” kata Rochadi dalam keterangan persnya yang diterima Holopis.com, Kamis (27/6).

Diketahui koalisi ini telah resmi dideklarasikan pada 19 Juni 2024 lalu dengan perhitungan matang yang mencerminkan jumlah kursi dari ketiga partai. Partai Gerindra memiliki 8 kursi, PKB 7 kursi, dan Demokrat 4 kursi, sehingga total kursi koalisi mencapai 19.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Kemarin sudah kita tandai dengan deklarasi bersama, gabungan tiga partai 19 kursi dan deklarasi 19 Juni pun jalur langitnya sudah di survei juga. Jadi kita harus yakin jika koalisi kita menjadi pemenang,” ucapnya.

“Saya juga pastikan PKB akan menjadi motor utama pemenangan, siapa pun nantinya yang akan didorong oleh koalisi kami,” sambung Rochadi.

Dalam waktu yang tidak lama lagi, Adi (panggilan akrab Rochadi) memastikan akan ada beberapa partai lainnya yang bergabung. Namun ia belum dapat menyebutkan nama partai apa saja yang dimaksud.

“Tidak bisa saya sebutkan. Tapi ada beberapa partai yang sudah berkomunikasi dan menyatakan siap bergabung. Kita tunggu saja kabar baiknya,” jelasnya.

Untuk penggodokan calon yang akan didukung oleh koalisinya sudah hampir mencapai final, saat ini sudah mencapai 70 persen. Adi juga menegaskan bahwa koalisinya solid dalam mendukung siapa pun yang akan diusung untuk memenangkan Pilkada.

“Penggodokan di koalisi sudah 70 persen. Siapa pun nanti yang akan diusung, koalisi ini akan tetap solid, karena sudah menjadi keputusan bersama, dan saya sangat yakin itu,” tutupnya.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Bos LSI Sebut Peta Persaingan di Pilgub Jateng Masih Terbuka Lebar

Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI), Djayadi Hanan menyampaikan, bahwa peta persaingan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) 2024 masih terbuka lebar bagi semua kandidat.

Gerindra Cs Dukung Andra Soni – Dimyati Natakusumah di Pilgub Banten 2024

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa pihaknya telah memberikan rekomendasi kepada pasangan Bakal Calon Kepala Daerah untuk Provinsi Banten, khususnya Pilgub.

Gerindra Sebut Prabowo Punya Kejutan di Pilkada Jakarta

Partai Gerindra menyebut bahwa sampai dengan saat ini Prabowo Subianto sebenarnya sudah memiliki sejumlah nama yang akan diusung di Pilkada Jakarta 2024.

Qodari Sebut Pilgub Jateng Bakal Jadi Pertarungan Jokowi vs PDIP Jilid 2

Pengamat politik, Muhammad Qodari memandang kontestasi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah (Pilgub Jateng) tahun 2024 bakal sama seperti ajang Pilpres 2024 jilid 2.

Survei LSI : Nama Kaesang, Ahmad Luthfi, hingga Sudaryono Masuk Bursa Pilgub Jateng 2024

Lembaga Survei Indonesia (LSI) melaporkan hasil surveinya terkait dinamika politik di Jawa Tengah (Jateng) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

PKS Tuding Jokowi Cawe-Cawe di Pilkada, PDIP Masih Ungkit Kekalahan Pilpres

PDIP memberikan sinyal bahwa mereka sepakat dengan tuduhan PKS bahwa Presiden Jokowi (Joko Widodo) telah cawe-cawe di Pilkada Serentak 2024.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS