Sahroni Sindir Said Iqbal, Partai Buruh Fokus Cari Kursi Saja di Senayan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bendara Umum DPP Partai NasDem, Ahmad Sahroni menyarankan kepada Presiden Partai Buruh Said Iqbal untuk fokus saja bagaimana mendapatkan kursi di Senayan untuk Pileg 2024 mendatang, ketimbang sibuk memframing negatif kepada Anies Baswedan.

“Partai Buruh concern saja dengan proses ke depannya untuk dapetin kursi di Parlemen,” kata Sahroni di Jakarta seperti dikutip Holopis.com, Kamis (14/9).

Menurutnya, target itu justru yang lebih relevan dilakukan oleh Said Iqbal dan kawan-kawannya ketimbang sibuk urus Pilpres. Sebab sebagai partai baru, tentu target utamanya adalah bisa lolos ke Parlemen, bukan yang lain.

“Itu kayanya lebih bagi daripada urusin Anies,” lanjutnya.

Dalam konteks Pilpres, Sahroni tak mempermasalahkan siapa pun yang bakal didukung Partai Buruh. Hanya saja, ia menyarankan agar Iqbal cs tak terlalu membuat framing negatif kepada siapa pun yang tidak didukungnya.

“Kita nggak ada maksa untuk dukung mendukung. Partai Buruh mau mendukung siapa saja, itu haknya mereka,” tandasnya.

Apalagi dalam konteks Pilpres, kekuatan Partai Buruh sebenarnya tidak cukup untuk diperhitungkan, jika melihat dari ketentuan Pilpres yang menggunakan mekanisme presidential threshold.

Sebelumnya, Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyampaikan, bahwa pihaknya telah memutuskan untuk membatalkan dan menarik dukungan terhadap calon presiden Anies Baswedan dalam bursa Pilpres 2024.

Alasannya, karena selama ini tim pemenangan Anies cenderung ingin menginvansi dan menyetir partai yang ia pimpin itu. Ditambah lagi soal kasus Anies Baswedan mendadak pindah sein ke Cak Imin dari AHY.

“Dari hasil rakernas, nama Anies Baswedan tereliminasi dari dukungan partai buruh. Alasannya, sikap tim sukses Anies yang mengobok-obok organisasi buruh dan Partai buruh menilai Anies tidak amanah,” kata Iqbal dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (13/9).

Dalam kesempatan itu, Said Iqbal menjelaskan, terkait dengan penentuan capres dilakukan dengan mekanisme yang ada di dalam partai buruh melalui 4 tahapan yaitu Rakernas, Konvensi, Rapat Presidium dan pengumuman resmi. Di dalam Rakernas, muncul 4 nama calon presiden yang akan diusung oleh partai Buruh yaitu rakernas, menghasilkan 4 nama yaitu ; Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Said Iqbal dan Najwa Shihab.

Namun pasca itu, saat ini Anies dikeluarkan dari daftar konvensi. Sehingga yang masuk adalah ; Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Said Iqbal, Najwa Shihab, Rizal Ramli dan Rocky Gerung.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral