IHSG Melesat Usai Prabowo Umumkan THR

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) berhasil menguat pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (12/3), setelah Presiden Prabowo Subianto mengumumkan kebijakan Tunjangan Hari Raya (THR) Lebaran 2025.

Berdasarkan data statistik BEI, indeks saham nasional itu ditutup menguat 1,82 persen ke 6.665 pada penutupan perdagangan hari ini. Sedangkan rupiah masih tertekan di level Rp16.440 per USD.

Sepanjang perdagangan, IHSG berada di level tertinggi 6.665.04 dan level terendah 6.566,20. Sebanyak 304 saham memerah sehingga menekan IHSG. 283 saham menguat dan 210 saham stagnan.

Total frekuensi perdagangan 1.124.089 kali dengan volume perdagangan 19 miliar saham. Nilai transaksi Rp 9,9 triliun. Posisi dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 16.440.

Mayoritas sektor saham menghijau kecuali sektor saham properti turun 0,78 persen. Sektor saham teknologi bertambah 5,51 persen, dan catat penguatan terbesar.

Sektor saham energi menguat 0,81 persen, sektor saham basic menanjak 0,68 persen, sektor saham industri bertambah 0,57 persen, dan sektor saham consumer nonsiklikal melesat 1,3 persen.

Selain itu, sektor saham consumer siklikal melejit 0,82 persen, sektor saham kesehatan menguat 0,15 persen, sektor saham keuangan menanjak 1,12 persen, sektor saham infrastruktur mendaki 0,41 persen dan sektor saham transportasi menguat 0,59 persen.

Sebelumnya, Presiden Prabowo resmi mengumumkan kebijakan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) dan Gaji ke-13 bagi 9,4 juta Aparatur Negara, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Hakim, prajurit TNI-Polri, serta para pensiunan.

Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2025 yang telah ditandatangani oleh Presiden Prabowo.

“THR dan gaji ke-13 akan diberikan kepada seluruh aparatur negara di pusat dan di daerah termasuk PNS, pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja, prajurit TNI dan Polri, para hakim, serta para pensiunan dengan jumlah total mencapai 9,4 juta penerima,” ujar Presiden dalam keterangannya di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (11/3).

Presiden Prabowo juga menyebut bahwa THR bagi aparatur negara akan dicairkan dua minggu sebelum Idulfitri, tepatnya mulai Senin, 17 Maret 2025. Sementara itu, gaji ke-13 akan dibayarkan pada bulan Juni 2025, bertepatan dengan awal tahun ajaran baru sekolah.

“Semoga dengan adanya kebijakan ini dapat membantu dalam mengelola kebutuhan selama mudik dan terutama libur lebaran,” ucap Presiden.

Sebelumnya, pemerintah juga telah mengeluarkan berbagai kebijakan, diantaranya penurunan harga tiket pesawat setidaknya sebesar 13-14 persen selama 2 minggu masa liburan Idulfitri dan penurunan harga tarif tol dan transportasi selama mudik lebaran.

“Tiga, pemberian THR bagi karyawan swasta, BUMN, BUMD, dan keempat bonus hari raya untuk pengemudi dan kurir online yang baru saja diumumkan pada hari kemarin,” tutur Presiden.

Cloud Hosting Enterprise

Bingung cari hosting murah dengan kecepatan super ngebut ?. Pakai aja layanan Cloud Hosting Enterprise dari Niagahoster, dapatkan jangkauan pengunjung bejibun sekarang juga.

Hosting Murah Indonesia
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.
Sajadah Tebal Turki Super Empuk Anti Slip
Lihat Detail
Sajadah Tebal Turki Super Empuk Anti Slip
Sling Bag Kanvas Tas Jinjing, Selempang Wanita kombisnasi kulit sintetis
Lihat Detail
Sling Bag Kanvas Tas Jinjing, Selempang Wanita kombisnasi kulit sintetis
Fjallraven Kanken Backpack Super Grey Tas Unisex F23510-046
Lihat Detail
Fjallraven Kanken Backpack Super Grey Tas Unisex F23510-046
{FREE TOTEBAG} Kurma Tunisia Madu Premium By HABIBI
Lihat Detail
{FREE TOTEBAG} Kurma Tunisia Madu Premium By HABIBI

Berita Terkait

Berita Terbaru

Terpopuler