JAKARTA – Aktor Indonesia Baim Wong akhirnya memberikan tanggapan pasca dirinya dituding mengajarkan anak-anaknya untuk membenci atau menjauh dari ibunya. Baim juga membantah semua tudingan yang diarahkan kepadanya termasuk tuduhan KDRT.
“Saya dibilang KDRT, saya membesarkan anak saya supaya takut sama ibunya. Saya bingung kadang,” kata Baim Wong, dikutip Holopis.com, Rabu (12/3).
Baim Wong kemudian mengatakan bahwa Paula manipulatif dan membantah bahwa ia melarang anak-anaknya untuk bertemu dengan ibu mereka sendiri.
Baim Wong kemudian menawarkan untuk memberikan bukti bahwa tudingan-tudingan yang dilontarkan kepada dirinya tidak benar.
“Daya akan buktikan dan saya akan kasih ke kalian buktinya. Kenapa? Dia manipulatif semuanya, dengan bilang itu,” kata Baim.
Seperti diberitakan Holopis.com sebelumnya, Paula kerap kali menunjukkan beberapa momen kesulitan yang ia hadapi untuk bertemu anak-anaknya, yang sedang di bawah pengasuhan ayah mereka.
Dalam sebuah video yang saat ini sudah disukai lebih dari 1 juta orang, Paula mengaku sedih dan bingung melihat respon kedua anaknya ketika Paula menemui mereka. Paula juga merasa anaknya seperti menjauh.
“Mama sedih dan bingung dengan respon kalian ke mama sekarang. Rasanya hati mama tersayat-sayat, udah berapa banyak tangis kangen yang mama lewatin 6 bulan terakhir ini, mama udah nggak tau lagi, campur aduknya perasaan mama yang nggak bisa tidur dan ingin peluk kalian 6 bulan lamanya,” kata Paula di akunnya @paula_verhoeven.
Paula kemudian mengenang momen ketika perceraiannya dan Baim belum mulai, dan ia belum terpisah dari anak-anaknya. Paula mengatakan ia telah mendedikasikan waktunya 24 jam untuk menjadi seorang ibu, hingga anak-anaknya ikut ketika ia pergi bekerja.
Sementara itu, netizen salah fokus dengan kata-kata Kiano yang menangis karena takut Paula dimarahi oleh Baim Wong.
“Mama jangan di sini,nanti papa marah, nanti mama dimarahin papa,” kata Kiano.
Netizen pun berama-ramai salah fokus dan langsung memberikan dukungan untuk Paula.
“Nanti mamah dimarahi papah, Allah,” kata @rohanahnana18.
Kemudian netizen lainnya curiga bahwa pihak Baim Wong sudah mendoktrin anak-anaknya agar jauh dari ibu mereka sendiri.
Sebagai informasi, Baim Wong menggugat cerai Paula Verhoeven pada 8 Oktober 2024. Baim pun menuding bahwa Paula Verhoeven telah selingkuh, dan penyebab perceraian mereka adalah orang ketiga.
Keretakan rumah tangga Baim dan Paula pun mengundang banyak kontroversi. Beberapa netizen menyerang Baim yang dinilai menjauhkan anak-anaknya dari ibunya sendiri.