Jenderal TNI Hadiri Perayaan Elite Marinir AS di Bangui Afrika, Bawa Diplomasi Pertahanan RI

24 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Deputy Force Commander (DFC) MINUSCA, Mayor Jenderal TNI Maychel Asmi, menghadiri peringatan 250th Marine Birthday Ball di Bangui, Afrika Tengah. Peringatan 250th Marine Birthday Ball itu diinisiasi Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS).

Adapun MINUSCA merupakan Misi Stabilisasi Terpadu Multidimensi Perserikatan Bangsa-Bangsa di Republik Afrika Tengah. Indonesia salah satu yang tergabung dalam MINUSCA.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Dari keterangan Pusat Penerangan (Puspen) TNI, kegiatan yang digelar malam hari itu merupakan perayaan resmi hari jadi Korps Marinir AS. Selain itu, kegiatan tu digelar juga sebagai forum diplomasi pertahanan dan silaturahmi antara komunitas diplomatik, militer, serta pejabat PBB di Republik Afrika Tengah.

Adapun perayaan Marine Birthday Ball tahun ini dipimpin oleh jajaran Kedutaan Besar AS di Bangui. Lalu, ada juga Chargé d’Affaires Kedubes AS, Melanie Anne Zimmerman, yang sejak Agustus 2025 sudah memimpin misi diplomatik AS di Republik Afrika Tengah.

- Advertisement -
Deputy Force Commander (DFC) MINUSCA, Mayor Jenderal TNI Maychel Asmi_HOLOPIS
Deputy Force Commander (DFC) MINUSCA, Mayor Jenderal TNI Maychel Asmi. (Foto: Puspen TNI)

 

Selain itu, ada pula Deputy Special Representative of the Secretary-General (DSRSG), Resident Coordinator dan Humanitarian Coordinator MINUSCA, Mr. Mohamed Ag Ayoya, yang sehari-hari juga memimpin koordinasi dukungan kemanusiaan dan pembangunan PBB di negara tersebut.

Di momen itu, Mayjen TNI Maychel Asmi juga berkesempatan berdialog dengan perwira Korps Marinir AS, para tamu kehormatan. Selain itu, perwakilan militer negara sahabat yang juga bertugas di MINUSCA.

Lalu, Mayjen Asmi juga menyampaikan apresiasi atas undangan serta penghormatan kepada sejarah panjang Korps Marinir AS. Bagi eks Asops Kaskostrad itu, pentingnya sinergi antara pasukan penjaga perdamaian, komunitas diplomatik, dan otoritas setempat.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
24 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis