BerandaPolhukamPilkadaJane Natalie Tunggu Keputusan Jakarta soal Pasangannya di Pilkada NTT 2024

Jane Natalie Tunggu Keputusan Jakarta soal Pasangannya di Pilkada NTT 2024

HOLOPIS.COM, NTT – Bakal calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur Jane Natalia Suryanto mengaku masih menunggu keputusan dari DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) terkait dengan siapa yang didampingi dirinya nanti sebagai bakal calon Gubernur NTT pada Pilgub 27 November 2024 mendatang.

“Saya sudah membangun komunikasi dengan sejumlah bakal calon Gubernur NTT, antara lain Pak Melki Laka Lena. Tapi semuanya kembali ke pimpinan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Jakarta,” kata Jane dalam keterangannya yang diterima Holopis NTT, Rabu (3/7).

Ia juga mengatakan bahwa salah satu barometer penentuan pasangan calon kepala daerah adalah dengan mekanisme survei. Di mana elektabilitas, popularitas, likeabilitas dan sebagainya akan diperhitungkan dengan matang.

“Dan tentu untuk memutuskan pasangan calon melihat survei. Jadi survei penentu dari rapat pimpinan koalisi,” ujarnya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Kemudian, ia juga menyampaikan bahwa dalam dua pekan ke depan ini, survei akan dilakukan untuk menjadi salah satu metode penilaian tentang pengusungan nama-nama pasangan calon kepala daerah.

“Kita masih menunggu hasil survei dalam dua minggu ini selesai,” tandasnya.

Selain itu, wanita cantik yang juga Ketua Dewan Pembina DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Nusa Tenggara Timur tersebut mengaku bahwa dirinya memiliki elektabilitas yang sangat cukup untuk diperhitungkan saat ini.

“Tapi kita masih menunggu finalnya,” jelasnya.

Jane Natalie Suryanto juga mengatakan, bahwa seandianya dirinya dipercayakan oleh masyarakat NTT untuk menjadi Wakil Gubernur, maka ia pun berkomitmen untuk lebih banyak turun ke masyarakat dan mendengar serta melihat langsung apa yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Ia mengaku sudah 9 (sembilan) tahun melakukan pelayanan misi gereja dan misi sosial di NTT. Sehingga untuk mewujudkan keinginannya itu, rasanya tidak terlalu sulit.

Temukan kami juga di Google News
Editor : Muhammad Ibnu Idris
BERITA LAINNYA

Survei Tinggi Bikin Helldy Agustian Berpotensi Jadi Walikota Cilegon Lagi

Elektabilitas Wali Kota Cilegon Helldy Agustian menembus 89,7 persen. Hal ini berdasarkan data survei yang dirilis oleh Panel Survei Indonesia (PSI) untuk memotret persepsi publik untuk Pemkot Cilegon.

Bobby Nasution Pertimbangkan Nagita Slavina Jadi Wakilnya

Bobby Nasution memastikan akan segera melakukan pembahasan dengan partai politik pengusung mengenai sosok pendampingnya di Pilkada Sumatera Utara.

Bambang Pacul Ogah Maju Pilkada Jateng, Lebih Pilih Andika Perkasa

Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul klaim dirinya tidak berminat untuk maju di kontestasi Pilkada Jateng (Jawa Tengah).

Bukan Ahok, Puan Maharani Lebih Tertarik Duet Anies-Andika

Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku sudah mulai tertarik dengan potensi duet Anies Baswedan dan Andika Perkasa di Pilkada Jakarta.

PKS Khawatir Ada Poros Ketiga di Pilkada Jakarta

PKS mengklaim bahwa pelaksanaan Pilkada Jakarta tidak mungkin diikuti oleh tiga kubu.

Afifuddin Klaim Pilkada Serentak Berjalan Sesuai Jadwal

Plt Ketua KPU Mochammad Afifuddin mengklaim pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 tidak akan terhambat dengan kasus skandal Hasyim Ashari.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS