Jumat, 28 Juni 2024
BerandaHiburanGosipTaylor Swift Bikin Surprise Penonton, Ajak Pacar ke Atas Panggung

Taylor Swift Bikin Surprise Penonton, Ajak Pacar ke Atas Panggung

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ada yang berbeda di acara pertunjukkan Taylor Swift malam ketiga di London, Inggris. Untuk pertama kalinya, Taylor mengundang sang kekasih, Travis Kelce ke atas panggung untuk menjadi bagian dari pertunjukkan.

Travis tiba-tiba muncul sebagai pertunjukkan saat Taylor ganti baju untuk menyanyikan lagu I Can Do It With a Broken Heart.

“Apa yang terjadi, biarkan aku nonton ini berulang-ulang kali sepanjang hidupku!,” kata pengguna akun Tiktok @Swiftlytaylor13, dikutip Holopis.com, Senin (24/6).

Di atas panggung, Travis tiba-tiba naik ke atas panggung dengan tiga pria lainnya sambil mengenakan tuksedo hitam dan topi bowler.

Penerbit Iklan Google Adsense

Kemudian ia pun menggendong Taylor yang berakting terbaring lemah di tengah-tengah panggung dengan banyak penarinya.

Penonton pun langsung teriak histeris saat mengetahui bahwa sosok yang ada di atas panggung tersebut ternyata adalah Travis Kelce.

Taylor kemudian mengganti kostumnya di atas panggung sambil berpura-pura dibantu oleh Travis.

Seolah sudah sering melawak, atlet football tersebut pun berpura-pura merias diri dia tas panggung dan membuat semakin banyak penonton teriak.

Kemudian Travis menunjukkan gerakan ciri khas nya di atas panggung sebelum turun kembali bergabung ke kursi VIP nya.

Momen Travis naik ke atas panggung terjadi setelah Taylor Swift pertama kali mengunggah fotonya dan Travis di Instagram, bersama dengan Pangeran William dan kedua anaknya.

Kemudian netizen pun menilai bahwa ini adalah pertunjukkan yang sangat bombastis. Apalagi Travis muncul di atas panggung pertama kalinya, saat Taylor ada di kota London, yang merupakan kota mantan kekasihnya, Joe Alwyn.

“Fakta bahwa ini dilakukan di London,” kata @atiyana.

Ada juga netizen yang salah fokus melihat Travis tampak sangat kekar menggendong Taylor tanpa kesulitan.

“Duh, caranya menggendong Taylor tanpa kesulitan,” kata @Cynthia.

Sebagai informasi, gosip keduanya sedang menjalin hubungan pertama kali terendus ke publik pada September 2023. Kemudian pada Februari 2024, Travis akhirnya mengakui dan mecneritakan bagaimana awal kisah cinta dirinya dan penyanyi yang saat ini menjadi sosok terpopuler di dunia.

Temukan kami juga di Google News
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono
BERITA LAINNYA

Selamat, Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Resmi Tunangan!

Anak Anang Hermansyah dan Krisdayanti, Azriel Hermansyah akan segera menikahi sang kekasih, Sarah Menzel.

Isu Gagal Cerai Sarwendah Tersebar, Ini Jawaban Ruben Onsu

Kabar proses perceraian antara pasangan suami istri Ruben Onsu dan Sarwendah sempat menghebohkan dunia hiburan Indonesia.

Ibu Virgoun Malah Lega Anaknya Ditangkap Polisi Karena Narkoba

Virgoun saat ini sudah resmi menjadi tersangka atas kasus penyalahgunaan narkoba. Virgoun ditangkap dengan seorang wanita di daerah Ampera Jakarta Selatan saat kedapatan memiliki obat-obatan terlarang.

Sidang Cerai Hari Ini, Tengku Dewi Putri Tak Bisa Hadir Karena Hamil Besar

Tengku Dewi Putri dan Andrew Andika hari ini kembali jalani sidang perceraian. Namun, sebagai penggugat Tengku Dewi tidak dapat menghadiri sidang cerainya dikarenakan kondisinya yang sedang hamil besar.

Aditya Zoni Pastikan Dirinya Digugat Cerai Bukan Karena Perselingkuhan

Aditya Zoni dan Yasmin Ow saat ini sedang menjalani proses bercerai. Yasmine Ow menggugat cerai Aditya dan sudah siap untuk berpisah dari adik Ammar Zoni tersebut.

Atta Halilintar Ternyata Baru Lulus SMA, Kok Bisa?

Atta Halilintar baru saja lulus SMA setelah mengikuti ujian paket C. Momen bahagia untuk Atta tersebut ia unggah di kanal Youtubenya, AHHA atau Atta Halilintar.

HOLOPIS FEEDS