BerandaPolhukamPilpresKampanye Terakhir, Warga Jakarta Diimbau Hindari Kawasan GBK dan JIS

Kampanye Terakhir, Warga Jakarta Diimbau Hindari Kawasan GBK dan JIS

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hari ini merupakan hari terakhir kampanye 2024, di mana terdapat dua pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) yang akan menggelar kampanye akbar di Jakarta.

Sebagaimana diketahui, bahwa capres-cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Cak Imin) diketahui bakal menggelar kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada hari ini.

Sedangkan paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka diketahui bakal menggelar kampanye akbar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat.

Untuk itu, Polisi mengimbau masyarakat yang tidak berkepentingan untuk menghindari kedua kawasan tersebut, utamanya pada pagi ini. Pasalnya, arus lalu lintas di sekitar JIS dan GBK akan dipadati oleh massa kampanye.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Kepada warga masyarakat yang tidak sangat-sangat urgent tidak usah melintas Jalan Gatot Subroto, Gerbang Pemuda, Asia Afrika atau sekitaran Pintu Senayan. Demikian juga dengan JIS agar menghindari tempat-tempat tersebut,” ujar Kabagops Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Dermawan Karosekali dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (10/2).

Adapun pada hari ini, seluruh Polres jajaran di Polda Metro Jaya akan dilibatkan dalam penjagaan dan pengaturan lalu lintas di kedua kawasan yang nantinya akan digunakan oleh para paslon untuk berkampanye.

Di GBK, akan diberlakukan car free day bagi peserta kampanye. Ini akan berlangsung sejak pukul 14.00 WIB sampai 20.00 WIB.

Rekayasa Arus Lalu Lintas di Kawasan JIS:

1. Arus lalu lintas dari Jalan RE Martadinara, khusus kendaraan penghuni permukiman dan pengunjung JIS, kendaraan lurus ke Bintang Mas
2. Arus lalu lintas sumbu tiga atau lebih dari arah Polair belok kiri ke arah Jalan Enggano Raya
3. Arus lalu lintas sumbu tiga atau lebih dari arah Jalan Yos Sudarso ke Pluit diputarbalikkan di pertigaan terminal dan kembali ke Yos Sudarso
4. Arus lalu lintas dari arah Tol Papanggo di pertigaan Papanggo khusus penghubung pemukiman dan pengunjung JIS
5. Arus lalu lintas di perempatan Bisma khusus penghuni pemukiman dan pengunjung JIS
6. Arus lalu lintas di perempatan Setivia khusus penghuni dan pengunjung JIS

Rekayasa Arus Lalu Lintas di Kawasan GBK:

1. Arus lalu lintas dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju Jalan Gerbang pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi
2. Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju Layang Ladokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda
3. Arus lalu lintas yang dari Bundaran Senayan menuju Jalan Pintu I Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi
4. Arus lalu lintas dari Jalan Mustopo menuju Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan ke Jalan Hang Tuah
5. Arus lalu lintas dari Jalan Patal Senayan 1 yang menuju Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri ke Jalan Tentara Pelajar
6. Arus lalu lintas arah Manggala Wanabakti yang akan menuju Jalan Lapangan tembak diluruskan ke Jalan Tentara Pelajar

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

PSI Ledek PDIP : Frustasi Kalah Pilpres, Tantrum di PTUN Jakarta

Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Cheryl Tanzil mengingatkan agar PDIP menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan hasil sengketa PHPU.

Timnas AMIN Dibubarkan, Cak Imin : Terima Kasih

Cak Imin menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh Tim Nasional Anies - Imin (Timnas AMIN) yang telah berjuang dalam pemenangan di Pilpres 2024.

PKS Siap Jika Diajak Masuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

PKS akan melakukan upaya silaturrahmi dengan semua pihak, termasuk dengan Koalisi Indonesia Maju pasca Pilpres 2024.

Timnas AMIN Segera Dibubarkan, Pilpres 2024 Selesai!

Timnas AMIN akan dibubarkan secara resmi pada hari Jumat, 26 April 2024 dalam agenda Halal Bihalal di kediaman Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

PDIP Ternyata Masih Ngotot Ajukan Hak Angket, Belum Ikhlas Kalah Pilpres

Ahmad Basarah menegaskan bahwa sampai dengan saat ini fraksinya terus melakukan pendalaman wacana untuk menggulirkan hak angket kecurangan Pemilu 2024 di DPR RI.

PPP Tegaskan Pilpres 2024 Selesai, Tak Mau Ikut Campur Lagi dengan PDIP

PPP menegaskan bahwa pasca putusan MK tentang sengketa PHPU yang dibacakan pada tanggal 22 April 2024 lalu menunjukkan, bahwa semua rangkaian Pilpres 2024 sudah selesai.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS