BerandaPolhukamPilpresPrabowo Janji Audit Sistem Pendidikan : Banyak Kebocoran

Prabowo Janji Audit Sistem Pendidikan : Banyak Kebocoran

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto menjanjikan untuk mengaudit sistem pendidikan di Indonesia. Hal itu disampaikan Prabowo dalam debat kelima Pilpres 2024.

Menurutnya, selama banyak terjadi kebocoran dalam hal alokasi dana pendidikan, bahkan sampai ke tingkat daerah.

“Kita mengaudit dan mengkaji sistem kita ini baik atau tidak, karena banyak sekali kebocoran-kebocoran dalam alokasi dana yang diturunkan sampai ke tingkat kabupaten, dan sebagainya,” kata Prabowo keterangannya seperti dikutip Holopis.com.

Menurut Prabowo audit ini penting karena menyangkut masalah mental serta budaya Indonesia, khususnya bagi para pejabat di Indonesia.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Jadi kita harus koreksi diri, kita harus audit, dan dimana masalah sistem yang kurang baik kita harus perbaiki. Kita harus berani perbaiki sistem yang kurang baik,” pungkasnya.

Adapun sebelumnya, capres nomor urut 1 Anies Baswedan menyampaikan, bahwa kesejahteraan pendidik merupakan kunci dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Anies menyampaikan, saat ini terdapat permasalahan dimana puluhan ribuan guru honorer yang belum diangkat menjadi guru PPPK, ada 1,6 juta guru belum tersertifikasi dan beban administrasi. Menurutnya, semua itu bisa diselesaikan dengan prinsip bahwa kita harus bertanggungjawab atas kesejahteraan pendidiknya.

“Jadi program yang menurut saya harus dikerjakan percepatan sertifikasi guru, pengangkatan 700 ribu guru honorer menjadi guru PPPK, beasiswa untuk anak guru dan anak dosen serta anak ketenagapendidikan,” kata Anies

“Jangan sampai mereka mendidik ratusan anak, tapi anaknya tidak pernah bisamenyelesaikan pendidikan sampai tuntas,” tandasnya.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

PSI Ledek PDIP : Frustasi Kalah Pilpres, Tantrum di PTUN Jakarta

Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Cheryl Tanzil mengingatkan agar PDIP menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan hasil sengketa PHPU.

Timnas AMIN Dibubarkan, Cak Imin : Terima Kasih

Cak Imin menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh Tim Nasional Anies - Imin (Timnas AMIN) yang telah berjuang dalam pemenangan di Pilpres 2024.

PKS Siap Jika Diajak Masuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

PKS akan melakukan upaya silaturrahmi dengan semua pihak, termasuk dengan Koalisi Indonesia Maju pasca Pilpres 2024.

Timnas AMIN Segera Dibubarkan, Pilpres 2024 Selesai!

Timnas AMIN akan dibubarkan secara resmi pada hari Jumat, 26 April 2024 dalam agenda Halal Bihalal di kediaman Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

PDIP Ternyata Masih Ngotot Ajukan Hak Angket, Belum Ikhlas Kalah Pilpres

Ahmad Basarah menegaskan bahwa sampai dengan saat ini fraksinya terus melakukan pendalaman wacana untuk menggulirkan hak angket kecurangan Pemilu 2024 di DPR RI.

PPP Tegaskan Pilpres 2024 Selesai, Tak Mau Ikut Campur Lagi dengan PDIP

PPP menegaskan bahwa pasca putusan MK tentang sengketa PHPU yang dibacakan pada tanggal 22 April 2024 lalu menunjukkan, bahwa semua rangkaian Pilpres 2024 sudah selesai.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS