Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Gibran Berharap Pendukung Fokus di Akar Rumput Ketimbang Urus Nyinyiran

HOLOPIS.COM, JAMBI – Calon wakil presiden, Gibran Rakabuming Raka mengingatkan kepada para pendukungnya atas masifnya serangan terhadap pasangan Prabowo-Gibran di media sosial.

Dalam konsolidasinya di provinsi Jambi, Gibran pun berharap agar para pendukungnya bisa menyiapkan mentalnya dalam menghadapi berbagai hinaan maupun hoaks di media sosial.

“Saya hanya ingin menekankan sekali lagi ke bapak ibu sekalian, karena serangan-serangan di sosial media ini sangat-sangat masif sekali, fitnah-fitnah, nyinyiran, berita hoax, berita negatif,” kata Gibran dalam pernyatannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (18/11).

Putra sulung Presiden Jokowi itu pun mengajak para pendukungnya untuk fokus turun ke masyarakat dan mendengarkan aspirasi mereka terhadap pasangan Prabowo-Gibran.

“Saya sarankan sekali lagi bapak ibu semua untuk tidak perlu menanggapi itu semua. Dibawa santai saja. Disenyumin saja. Kita fokus untuk pemenangan, fokus untuk turun ke akar rumput. Fokus melakukan konsolidasi, door to door, pokoknya apapun yang kontraproduktif, hal-hal yang negatif tak perlu kita tanggapi,” imbaunya.

Selain itu, Gibran pun meminta agar pendukungnya bisa tetap tenang dalam melihat hasil surveinya dan bekerja lebih keras lagi untuk meraih dukungan masyarakat.

“Kalau surveinya jelek berarti kita harus kerja keras lagi, kalau surveinya bagus ya kita harus kerja lebih keras lagi. Pokoknya jangan sampai lengah. Kita terus fokus turun ke warga,” tutupnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

PSI Ledek PDIP : Frustasi Kalah Pilpres, Tantrum di PTUN Jakarta

Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Cheryl Tanzil mengingatkan agar PDIP menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan hasil sengketa PHPU.

Timnas AMIN Dibubarkan, Cak Imin : Terima Kasih

Cak Imin menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh Tim Nasional Anies - Imin (Timnas AMIN) yang telah berjuang dalam pemenangan di Pilpres 2024.

PKS Siap Jika Diajak Masuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

PKS akan melakukan upaya silaturrahmi dengan semua pihak, termasuk dengan Koalisi Indonesia Maju pasca Pilpres 2024.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru