Dialog Publik : Anies-Imin di UMS, Prabowo-Gibran di UMSURABAYA, Ganjar-Mahfud di UMJ

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pengurus Pusat Muhammadiyah berencana untuk menggelar dialog terbuka dengan para pasangan calon presiden dan calon wakil presiden di Pilpres 2024. Dialog terbuka tersebut bertujuan untuk menguji visi dan misi mereka di hadapan kalangan warga Muhammadiyah.

Hal ini seperti disampaikan oleh Sekretaris Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah, Abdul Mu’ti. Ia mengatakan bahwa pihaknya sudah mengambil keputusan di dalam rapat pleno untuk menyelenggarakan dialog publik pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2024 di lingkungan kampus yang dikelola oleh PP Muhammadiyah.

“Sesuai dengan rapat pleno PP Muhammadiyah, tuan rumah ada 3 universitas,” kata Abdul Mu’ti dalam konferensi persnya pada hari Jumat (17/11) seperti dikutip Holopis.com.

Untuk jadwalnya, setidaknya penyelenggara dari PP Muhammadiyah sudah menetapkannya. Dialog dengan paslon nomor dua akan dilaksanakan di Universitas Muhammadiyah Surabaya.

“Bahwa untuk pelaksanaan dialog publik di Universitas Muhammadiyah Surabaya insya Allah diselenggarakan 21 November,” ujarnya.

Pun demikian, sampai dengan saat ini PP Muhammadiyah masih menunggu konfirmasi kesediaan waktu dari pasangan yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) tersebut.

“Tapi masih menunggu konfirmasi lebih lanjut dari pasangan Pak Prabowo Subianto dan Pak Gibran Rakabuming Raka,” lanjutnya.

Sementara untuk paslon nomor urut satu, rencananya akan diselenggarakan pada esoknya di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

“Untuk Universitas Muhammadiyah Surakarta, nanti tanggal 22 November akan berdialog di UMS Pak Anies Baswedan dan Pak Muhaimin Iskandar,” terangnya.

Lalu untuk paslon nomor urut tiga akan disediakan tempat di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Keduanya dijadwalkan akan hadir pada tanggal 23 November 2023.

“Kemudian yang di Universitas Muhammadiyah Jakarta nanti Pak Ganjar Pranowo dan Pak Mohammad Mahfud MD,” paparnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral