Prabowo Subianto Anggap Ganjar dan Anies Saudaranya Sendiri

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengatakan, bahwa seharusnya para elite politik di Indonesia harus mengedepankan persatuan dan kesatuan, bukan saling mencederai apalagi saling menjatuhkan satu sama lainnya.

“Kalau elite kita tidak bisa bersatu, dan tidak bisa kerja sama, negara kita akan mengalami kesulitan,” kata Prabowo Subianto di Jakarta seperti dikutip Holopis.com, Rabu (31/5).

- Advertisement -

Oleh sebab itu, ia menyatakan di dalam sebuah forum yang diselenggarakan oleh MNC tersebut, Prabowo mendorong agar politik di Indonesia harus memiliki ciri khas yang baik.

“Karena itulah dalam sikap politik saya, saya sekarang sangat berpendapat bahwa demokrasi Indonesia harus punya kekhasan,” ujarnya.

- Advertisement -

Bahkan ketika di dalam kontestasi Pilpres 2024 nanti dan ternyata dirinya masih dipercaya untuk terus menjadi calon Presiden, maka ia menyatakan bahwa lawan politik bukan sebagai musuh. Siapa pun itu yang akan maju menjadi rivalnya, baik itu Ganjar Pranowo maupun Anies Rasyid Baswedan.

“Kalau nanti insya Allah saya terus capres, ini bukan kampanye ya tapi. Kalau nanti pak Ganjar maju, pak Anies (maju), saya tidak menganggap mereka lawan, saya anggap mereka saudara saya sendiri,” tegasnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis