Holopis.com HOLOPIS.COM, JATENG – Gibran Rakabuming Raka menepis kabar pengunduran dirinya sebagai Wali Kota Solo demi kepentingan politis.

Wakil Presiden terpilih itu membantah bahwa pengunduran dirinya adalah demi kepentingan kampanye Pilkada Serentak 2024. Dimana pengunduran dirinya itu semata untuk kepentingan persiapan pelantikan sebagai Kepala Negara pada Oktober mendatang.

“Pertimbangan sendiri ya saya mundur sekarang. Intinya ada tugas-tugas lain yang harus saya selesaikan sebelum pelantikan. Jadi bukan untuk kampanye pilkada,” kata Gibran dalam pernyataannya pada Selasa (16/7) seperti dikutip Holopis.com.

“Kan saya bukan ketua partai jadi tidak ada hubungannya dengan pilkada,” imbuhnya.

Putra sulung Presiden Jokowi itu menyebut, pengunduran dirinya itu juga bertujuan untuk mempelajari sejumlah masalah yang dialami di sejumlah wilayah.

“Saya mungkin di jeda waktu tiga bulan ini mungkin lebih banyak belanja masalah, terutama ke tempat-tempat yang belum saya kunjungi atau ke tempat-tempat yang sudah pernah saya kunjungi,” jelasnya.

Yang tak kalah penting kemudian menurut Gibran adalah dirinya akan fokus kepada permasalahan yang terjadi di IKN sebelum dirinya resmi menjabat.

“Jadi fokusnya lebih ke belanja masalah bukan pilkada. Tidak hanya di Jakarta tetapi juga di lokasi-lokasi lain terutama di luar Jawa dan IKN akan jadi prioritas,” tegasnya.

Pengunduran dirinya itu pun kemudian ditegaskan Gibran, sudah mendapatkan restu dari sejumlah pihak termasuk Prabowo Subianto.

“Tentunya saya sudah berpamitan ke Pak Pj Gubernur, sudah izin Pak Presiden terpilih, saya juga sudah menghadap Pak Mendagri. Intinya semuanya sudah dijalankan sesuai prosedur,” pungkasnya.