BerandaHiburanKulinerRESEP : Sup Bakso Telur Puyuh, Cocok untuk Makan Malam

RESEP : Sup Bakso Telur Puyuh, Cocok untuk Makan Malam

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Resep kuliner kali ini ada Sup Bakso Telur Puyuh, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok sekali untuk sobat Holopis yang bingung mau makan apa untuk malam hari.

Sesuai dengan namanya, sup ini sejatinya sama dengan sup pada umumnya, dimana terdapat sayur-sayuran seperti wortel, kol, buncis dan lain-lain. Namun dipadupadankan dengan bakso dan telur puyuh sehingga rasanya semakin nikmat.

Penasaran seperti apa resepnya? Berikut ini bahan dan cara membuat Sup Bakso Telur Puyuh :

Bahan :

Penerbit Iklan Google Adsense
  • 20 butir telur puyuh rebus
  • 300 gr bakso sapi
  • 2 bh kentamg potong kotak
  • 1 bh wortel potong kotak
  • 2 ons buncis
  • 5 tangkai daun seledri iris
  • Bawang merah goreng (untuk taburan)
  • 700 ml air

Bumbu Halus :

  • 3 bh bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm jahe
  • 1/3 bh pala

Bumbu Lainnya :

  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1.5 sdt garam (selera)
  • 1/2 sdt gula pasir (selera)
  • 1/2 sdt kaldu jamur

Cara Membuat :

  • Tumis bumbu halusnya terlebih dahulu sampai harumnya tercium menggoda, kemudian masukan airnya, biarkan saja sampai mendidih, setelah itu masukan kentang dan wortelnya, tunggu sampai setengah lunak
  • Kemudian masukan bakso sapi dan telur puyuhnya, kemudian masukan juga potongan buncisnya, lalu tambahkan bumbu-bumbu seperti garam, lada bubuk, gula pasir dan kaldu jamur.
  • Masukkan irisan seledrinya, jangan lupa dikoreksi rasanya, setelah dirasa sempurna, angkat, kemudian sisihkan ke dalam wadah, taburi dengan bawang goreng, lalu sajikan
Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

RESEP : Roti Gandum Cream Cheese Tahu Bakar, Sarapan Antimainstream!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Roti Gandum Cream Cheese dan Tahu Bakar yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok sekali untuk sobat...

RESEP : Jus Jeruk Segar yang Menyegarkan

Jus jeruk adalah minuman yang kaya akan vitamin C dan rasanya yang segar sangat cocok untuk dinikmati kapan saja, terutama pada pagi hari atau sebagai minuman penambah energi saat cuaca panas.

RESEP : Nasi Goreng, Enaknya Dijamin Bikin Ketagihan Terus!

Siapa sih yang tidak suka nasi goreng? Salah satu bahan makanan yang paling nikmat dikombinasikan dengan nasi goreng adalah udang. Udang merupakan jenis seafood yang sangat populer di Indonesia.

RESEP : Udang Asam Manis, Enaknya Bikin Lupa Diet dan Nambah Terus

Udang asam manis adalah salah satu hidangan populer dalam masakan Asia, yang menggabungkan rasa asam segar dan manis gurih dalam satu sajian yang lezat.

RESEP : Pisang Keju, Sarapan Lezat yuk!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Pisang Keju yang tentunya lezat dan mengenyangkan, cocok untuk sobat Holopis yang bingung mau sarapan apa...

RESEP : Fondue Cokelat, Hidangan Penutup yang Manis dan Romantis untuk Malam Minggu

Malam Minggu merupakan momen spesial untuk menghabiskan waktu bersama orang terkasih. Salah satu cara untuk membuatnya lebih romantis adalah dengan menyajikan hidangan penutup yang lezat dan istimewa, seperti fondue cokelat.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS