HOLOPIS.COM, JAKARTA – Phoenix Suns kembali mengalami kekalahan pada pertemuannya kontra Minnesota Timberwolves di playoffs NBA, kali ini Devin Booker dkk kalah 105-93.
Sebelumnya diketahui, pertandingan antara Minnesota Timberwolves vs Phoenix Suns digelar di Target Center, Rabu (24/4).
Dalam pertandingannya, Timberwolves berhasil mengawali laga dengan positif, dimana mereka menang poin 24-21 di kuarter pertama. Phoenix Suns mencoba bangkit di kuarter kedua, dan mampu menang poin 26-30.
Baca juga :
- Golden State Warriors Sikat Detroit Pistons 115-110, Stephen Curry Cs Menang 4x Beruntun
- LA Lakers Kandas Disikat Boston Celtics 111-101, Tren Positif LeBron James Cs pun Pupus!
- Hasil NBA : Milwaukee Bucks Dipecundangi Orlando Magic di Kandang Sendiri 109-111
- Hasil NBA : Denver Nuggets Akhiri Drama 5 Kuarter, Phoenix Suns Dihajar 149-141
- Oklahoma City Thunder Tetap Perkasa Lucuti Portland Trail Blazers 107-89 Tanpa Diperkuat Shai
Namun, performa Phoenix Suns menurun usai turun minum, tim tuan rumah Timberwolves berhasil menang poin 28-20 di kuarter tiga dan 27-22 di kuarter akhir.
Ada pun pencetak skor tertinggi ditorehkan oleh pemain andalan Timberwolves, yaitu Jaden McDaniels dengan mengemas 25 poin, delapan rebounds dan tiga assists.
Kemudian diikuti oleh bintang Phoenix Suns, Devin Booker dengan mengemas 20 poin, tiga rebounds dan lima assists.
Dengan demikian, hasil tersebut jadi kekalahan yang kedua kalinya bagi Phoenix Suns di Playoffs NBA dalam sistem best of 7, sehingga Devin Booker dkk tertinggal 2-0 saat ini dari Minnesota Timberwolves.
Untuk laga selanjutnya, Phoenix Suns akan bertindak sebagai tuan rumah menjamu Minnesota Timberwolves, pada (27/4) mendatang.