Selasa, 17 September 2024
Selasa, 17 September 2024

Toni Kroos Comeback ke Timnas Jerman, Ini Alasannya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Toni Kroos kembali merumput bersama Timnas Jerman, ada pun alasannya yakni karena tim Panser masih membutuhkan sosok pemain senior di atas lapangan hijau.

Sebelumnya diketahui, Toni Kroos memang sejatinya telah pensiun dari Timnas Jerman sejak 2020 lalu. Kala itu, Toni Kroos hengkang dari tim Panser karena ingin meliht para pemain muda jadi tumpuan Timnas Jerman itu sendiri.

Namun, ketidakhadiran Toni Kroos rupanya jadi salah satu faktor memburuknya performa Timnas Jerman. Bahkan, tim Panser harus gugur lebih dulu di Piala Dunia 2022, dimana hal itu kemudian berujung pada dipecatnya sang pelatih Hansi Flick.

Kini, Timnas Jerman ada di bawah kepelatihan Julian Nagelsmann, namun belum bisa membawa tim Panser ke performa sebagaimana mestinya.

Timnas Jerman pun dituntut untuk kembali ke performa gemilangnya, sebab mereka akan menjadi tuan rumah pada Euro 2024 mendatang.

Maka dari itu, Nagelsmann pun ingin Kroos memperkuat Timnas Jerman, agar lini tengah tim Panser memiliki sosok pemimpin.

Keinginan Nagelsmann tersebut telah disetujui oleh Toni Kroos sendiri bulan lalu, dan punggawa Real Madrid itu pun akan bermain di jeda Internasional Maret ini.

“Pada akhirnya, ketika orang kembali dan punya 100 caps, maka akan seidkit berbeda, tapi itu bukan sesuatu yang buruk,” ungkap Kroos, seperti dikutip Holopis.com.

“Jika ada tiga pemain senior yang berpengalaman, maka itu akan sangat membantu tim. Tapi tentunya mereka harus tampil bagus,” tambahnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Ducati Pilih Marc Marquez, Bos Pramac Bela Jorge Martin

Jorge Martin yang gagal menambah poin di seri MotoGP san Marino 2024, sempat terpukul karena tim pabrikan Ducati lebih memilih Marc Marquez untuk menjadi teman setim Francesco bagnaia.

PSSI Terjunkan Wasit Liga 1 Buntut Insiden Pemukulan Wasit di PON XXI Aceh-Sumut 2024

PSSI mengambil langkah cepat merespon insiden pemukulan wasit di cabang olahraga (cabor) PON XXI Aceh-Sumut 2024. Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga pun menegaskan pihaknya akan menerjunkan wasit Liga 1 dan Liga 2 untuk memimpin jalannya laga.

Arteta Full Senyum Arsenal Menangi Derby London Utara Lagi

Pelatih Mikel Arteta mengaku senang Arsenal kembali meraih kemenangan di markas Tottenham Hotspur pada duel super big match bertajuk Derby London Utara tersebut.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru