HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah pada perdagangan menjelang Pemilu 2024, Selasa (13/2) sore. Tercatat IHSG pada hari ini melemah 87,92 poin atau 1,20 persen ke level 7.209.

Sebagaimana dihimpun Holopis.com dari data RTI Business, total saham yang diperdagangkan sampai dengan penutupan perdagangan hari ini sebanyak 15,04 miliar lembar saham, dengan nilai transaksi mencapai Rp9,98 triliun.

Selain itu, tercatat dsari total saham yang diperdagangkan, sebanyak 214 saham mengalami penguatan, 308 saham melemah, dan 245 saham lainnya tidak mengalami perubahan alias stagnan.

Dari sumber yang sama, terpantau sembilan dari 11 indeks sektoral melemah, dimana dipimpin oleh sektor basic, yakni minus 1,79 persen. Sedangkan satu sektor yakni energi terpantau masih stagnan.

Pelemahan ini didorong oleh sejumlah saham, beberapa diantaranya masuk dalam jajaran top losers, seperti:

  • PT Chandra Asri Pacific (TPIA) yang ambles 19,6 persen
  • PT Petrindo Jaya Kreasi (CUAN) yang turun 9,9 persen
  • PT Barito Renewable Energy (BREN) yang terkoreksi 7,3 persen

Adapun beberapa saham top gainers yaitu:

  • PT Aneka Tambang (ANTM) yang melesat 5,4 persen
  • PT Sumber Global Energy (SGER) yang menguat 4,4 persen
  • PT Pantan Indah Kapuk Dua (PANI) yang menguat 3,7 persen.