Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Baim Wong belum lama ini membuat heboh netizen setelah mengiklankan iPad dengan harga murah yaitu cuman Rp 1 jutaan secara live di media sosialnya. Banyak netizen yang mempertanyakan legalitas dari semua iPad yang ia jual.

Akhirnya angkat bicara, Baim Wong mengatakan bahwa ia tidak mungkin menjual barang sembarangan dan pasti akan menelusuri terlebih dahulu suatu produk yang ia iklankan dengan namanya sendiri.

“Saya tuh yang menjual, ada partner saya, ada teman saya. Kalau kita kan ada tahu. Saya pasti menelusuri dulu benar apa nggak, karena ini pakai nama saya juga,” kata Baim Wong, dikutip Holopis.com, Jum’at (29/12).

Baim Wong mengatakan ia tidak ingin membuat kesalahan atas barang yang ia jual ke publik.

“Saya nggak mau terjadi yang salah-salah nantinya,” katanya.

Baim Wong juga mengaku sadar terhadap beberapa orang yang membuat unggahan ini itu terkait produk yang ia buat. Namun Baim Wong mengaku bahwa ia tak mau membalas, dan malah kasihan dengan mereka yang tidak bisa mempertanggungjawabkan unggahan yang menggiring opini.

“Ketika yang benar nggak ada dukungannya, kan, saya takut saja,” kata Baim.

Ia pun merasa kecewa sudah banyak muncul pemberitaan yang menyudutkannya. Padahal menurut Baim, iPad yang ia jual adalah benda-benda resmi.

Sebagai informasi, Baim Wong menjual beberapa produk iPad yang memiliki harga terlampau murah. Sampai-sampai ada netizen yang mengadu ke Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis, Yustinus Prastowo. Alhasil, laporan itu saat ini sedang ditelusuri oleh pihak-pihak yang bersangkutan.

“Terima kasih informasinya, kami berkoordinasi dengan rekan-rekan DJBC (Direktorat Jenderal Bea dan Cukai) untuk memastikan fakta lapangan,” katanya di akun Twitter pribadinya, @prastow.