HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menggosok gigi adalah salah satu upaya untuk merawat gigi dan memelihara kesehatan mulut. Sebab, banyak sekali bakteri yang bisa saja menghinggap di dalam tubuh. Baik berasal dari sisa makanan yang tertinggal di dalam mulut dan karena sebab lainnya.

Berdasarkan artikel dari Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, menyikat gigi dapat membantu mengangkat sisa makanan, bakteri dan noda sisa makanan yang dapat merusak gigi.

Waktu yang paling baik untuk menyikat gigi idealnya adalah 2 (dua) kali dalam sehari dengan pasta gigi selama 2 menit. Cara ini dipercaya mampu mengurangi risiko gigi berlubang.

Lantas bagaimana cara menggosok gigi. Berikut adalah langkah-langkah cara menggosok gigi yang benar :

1. Ambil pasta gigi sebesar kacang polong pada sikat gigi.

2. Basahi sikat gigi dengan air.

3. Letakkan sikat gigi pada gigi bagian belakang dan gerakkan sikat gigi ke depan dan ke belakang secara perlahan dan lembut. Hindari menggosok terlalu keras karena dapat merusak enamel gigi.

4. Sikat gigi bagian atas dan bawah secara terpisah, dengan gerakan ke atas dan ke bawah.

5. Bersihkan bagian dalam gigi bagian depan dengan gerakan ke atas dan ke bawah.

6. Bersihkan lidah dengan sikat gigi atau pembersih lidah untuk mencegah bau mulut.

7. Berkumur-kumur dengan air bersih atau obat kumur selama 30 detik untuk membersihkan sisa-sisa pasta gigi dan bakteri di mulut.

8. Bilas sikat gigi dengan air dan keringkan.

Lakukan cara menggosok gigi ini setidaknya dua kali sehari selama 2-3 menit setiap kali menggosok gigi. Jangan lupa untuk mengganti sikat gigi setiap 3-4 bulan atau setelah bulu sikat mulai aus.