HOLOPIS.COM, JAKARTA – Wakil Wali Kota Medan, Aulia Rachman dipanggil Majelis Kehormatan Partai Gerindra pasca fotonya bersama Anies Baswedan di Medan viral di media sosial.

Ketua Majelis Kehormatan Gerindra, Habiburokhman mengatakan, surat panggilan tersebut untuk meminta klarifikasi terhadap perilaku Sekretaris DPD Gerindra Sumut tersebut.

“Yang bersangkutan dipanggil untuk klarifikasi soal pemberitaan tersebut,” kata Habiburokhman dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (9/11).

Habiburokhman menegaskan, dalam pemanggilan Kamis (10/11) depan di DPP partai Gerindra, Majelis Partai memiliki kewenangan untuk memanggil dan meminta klarifikasi apa kepentingannya untuk menemui Anies di Medan yang saat itu sedang dalam konteks konsolidasi sebagai bacapres.

“Yang bersangkutan harus menjelaskan apa urgensi dan motivasi menemui saudara Anies Baswedan, sedangkan di sisi lain Partai Gerindra tegak lurus satu komando mendukung Pak Prabowo maju capres 2024,” tegasnya.

Dalam surat panggilan tersebut diketahui juga melakukan pemanggilan terhadap Ketua DPD Gerindra Sumut, Ketua DPC Gerindra Medan.