HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sekretaris Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) DKI Jakarta, Sulton Mu’minah menyampaikan rasa kecewanya atas sikap manajemen event festival musik Djakarta Warehouse Project (DWP) yang telah melakukan penjualan tiket, sementara sampai saat ini perizinan kegiatan tersebut belum dikeluarkan oleh otoritas terkait.

“DWP belum dapat izin, seharusnya penyelenggara mengurus perijinan dahulu baru menjual tiket,” kata Sulton kepada Holopis.com, Sabtu (5/11).

Oleh sebab itu, Sulton pun meminta agar kepolisian dan pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan peninjauan ulang terhadap agenda yang akan digelar pada tanggal 9 sampai 11 Desember 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat itu.

Terkait komitmen peredaran narkoba yang terjadi di dalam pegelaran musik tersebut, Sulton berharap agar panitia penyelenggara mengeluarkan statemen resmi sebagai bentuk keterbukaan atas sikap mereka terhadap potensi peredaran narkoba jenis apapun di dalam acara tersebut.

“Pihak DWP harus bisa menjamin di dalam tidak terjadi peredaran gelap narkoba,” pungkasnya.

Harga tiket DWP 2022 yang dipublikasi di akun Instagram resmi mereka :

https://www.instagram.com/p/CkLMbi2Sof1/