AS Pastikan Perundingan dengan Rusia dan Ukraina Berlanjut di Abu Dhabi
HOLOPIS.COM, JAKARTA - Utusan khusus Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Steve Witkoff, mengungkapkan bahwa perundingan trilateral antara Amerika Serikat, Rusia, dan Ukraina akan kembali digelar pekan depan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA).
Dalam pernyataannya pada Sabtu (24/1), Witkoff menyebut pertemuan awal yang berlangsung selama dua hari di Abu Dhabi berjalan dengan suasana positif dan menghasilkan kerangka lanjutan pembicaraan.
“Pada Jumat (23/1) dan Sabtu, AS mengoordinasikan pertemuan trilateral bersama Ukraina dan Rusia, dengan UEA sebagai tuan rumah. Perundingan berlangsung sangat konstruktif, dan serangkaian rencana telah disusun untuk melanjutkan pembicaraan pekan depan di Abu Dhabi,” ujar Witkoff melalui unggahan di platform media sosial X, dikutip Holopis.com, Minggu (25/1).
Pertemuan yang berlangsung pada Jumat dan Sabtu tersebut menjadi dialog trilateral pertama antara ketiga pihak sejak konflik Ukraina pecah pada Februari 2022. Meski belum menghasilkan kesepakatan konkret maupun pernyataan bersama, proses perundingan dinilai sebagai langkah awal yang signifikan.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky juga menyampaikan penilaian serupa. Melalui unggahan di media sosial X, ia menggambarkan pembicaraan tersebut berlangsung secara konstruktif dan membuka ruang bagi diskusi lanjutan terkait upaya mengakhiri konflik.
Sementara itu, hingga kini pemerintah Rusia belum menyampaikan pernyataan resmi terkait hasil maupun arah lanjutan dari perundingan trilateral tersebut.