Kepala BNPT Ungkap Temuan Grup Teroris Jaring Anak-anak

37 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kepala BNPT RI Komjen Pol. (purn) Eddy Hartono menyampaikan bahwa aparat keamanan khususnya BNPT dan Densus 88 Anti Teror Mabes Polri telah menemukan adanya potensi ancaman nasional, dengan maraknya group penjaringan yang ditargetkan untuk kaum anak usia dini.

“Telah terjadi fenomena di ruang digital tentang terpaparnya anak-anak dengan konten-konten kekerasan,” kata Eddy dalam konferensi persnya di Jakarta, Rabu (7/1/2026).

- Advertisement -Hosting Terbaik

Group tersebut adalah Telegram dengan nama True Crime Community. Menurut pantauan yang dilakukan aparat, group ini mengajak mereka untuk pro terhadap aksi-aksi kekerasan sekalipun mereka masih anak-anak di bawah umur.

“Ini menjadi perhatian khusus, karena anak-anak ini terpapar konten kekerasan di ruang digital khususnya di group True Crime Community,” ujarnya.

- Advertisement -

Ditegaskan Eddy, jika temuan ini tidak ditangani serius oleh negara, maka hal itu bisa menjadi ancaman jangka panjang bagi keamanan dan stabilitas di Indonesia.

“Ini adalah tahap fase awal, sejak dini kalau tidak ditangani dengan serius dan tidak dikolaborasi kementerian dan lembaga, ini akan menjadi ancaman ke depannya, khususnya ancaman terorisme,” tutur Eddy.

Untuk menindaklanjutinya, Eddy menyebut bahwa BNPT telah melakukan kolaborasi aktif dengan jajaran terkait, baik dari Densus 88, Kementerian Pendidikan Dasar Menengah (Kemendikdasmen), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Kementerian Dalam Negeri, Kemenko Polkam, hingga Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

“Ini menunjukkan bahwa kita bersama-sama akan melakukan upaya pencegahan secara konprehensif dan menyeluruh,” tukasnya.

Langkah konkretnya adalah upaya untuk memberikan perlindungan dan pendampingan bagi anak-anak yang sudah terjaring dan terpapar agar tidak semakin jauh dan dapat dilakukan pembinaan dengan baik.

“Perlindungan dan pendampingan psikososial non penegakan hukum, non represif,” tegas Eddy.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
37 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis