Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Sebelum Diisukan Retak

37 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Media sosial tengah dihebohkan dengan kabar dugaan keretakan rumah tangga antara penyanyi Raisa Andriana dan aktor Hamish Daud Wyllie.

Seorang pengguna TikTok bernama @valen_tine_02 mengklaim bahwa Raisa telah mengajukan gugatan cerai. Meski belum ada konfirmasi resmi, gosip tersebut langsung jadi topik panas di jagat maya.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Kabar itu membuat perjalanan cinta Raisa dan Hamish kembali jadi sorotan publik. Pasangan yang dikenal hangat dan jarang tersandung isu miring ini telah melewati kisah panjang sebelum resmi menikah.

Awal Pertemuan dan Kedekatan

Kisah cinta mereka mulai tercium publik pada Oktober 2016, saat Hamish terlihat hadir di konser Raisa di Yogyakarta. Meski kompak bungkam, interaksi manis di media sosial membuat publik curiga.

- Advertisement -

Dukungan kecil yang saling mereka berikan, seperti Hamish yang mendoakan Raisa saat umrah, atau Raisa yang menyemangati Hamish ketika operasi, menambah keyakinan warganet bahwa keduanya menjalin hubungan spesial.

Pertunangan dan Pernikahan

Setelah beberapa bulan penuh teka-teki, Raisa hadir di gala premiere film The Nekad Traveler pada Maret 2017, yang menandai keterbukaan hubungan mereka di depan publik. Tak lama kemudian, pada 21 Mei 2017, pasangan ini resmi bertunangan di kediaman Raisa di Cinere. Foto-foto elegan dari acara tersebut langsung viral dan menandai keseriusan mereka.

Puncaknya terjadi pada 3 September 2017, ketika Raisa dan Hamish mengikat janji suci di Ayana Midplaza Hotel, Jakarta. Pernikahan itu berlangsung hangat dan disebut sebagai salah satu momen paling berkesan di dunia hiburan tanah air.

Isu Keretakan Rumah Tangga

Beberapa tahun setelah membina rumah tangga, muncul kabar bahwa Raisa mengajukan gugatan cerai.

“Ini fix banget, baru ngajuin Raisa. A1 banget nih,” tulis akun @valen_tine_02, dikutip Holopis.com, Rabu (22/10).

Unggahan tersebut langsung memicu reaksi warganet. Kolom komentar di akun Instagram Raisa dan Hamish dipenuhi pertanyaan serta dukungan dari para penggemar.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
37 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis