Waspada! Ini 5 Pohon Favorit Mba Kunti

37 Shares

JAKARTA – Sosok hantu kali ini datang dari bangsa kuntilanak. Siapa sih yang nggak tahu kuntilanak alias Mba Kunti? Pasti Sobat Holopis sudah tidak asing dengan sosok hantu perempuan berambut panjang dengan pakaian putih ini yang memiliki ciri khas suara ketawa.

Menurut kepercayaan masyarakat yang beredar, kuntilanak merupakan roh wanita yang meninggal dunia saat hamil karena kekerasan, lalu gentayangan dan senang tinggal di tempat-tempat tertentu, terutama di sekitar pohon-pohon yang dianggap angker.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Bagi Sobat Holopis yang suka berkebun dan ingin menanam sebuah pohon di halaman rumah atau kebun, pastikan memilih jenis pohon yang tidak menjadi sarang hantu, terutama kuntilanak.

Banyak diantara kita yang asal menanam pohon tanpa mengetahui makna dibalik pohon tersebut. Jangan sampai, pohon tanaman yang niatnya ditanam untuk menghiasi halaman rumah malah menjadi sarangnya Mba Kunti.

- Advertisement -

Salah satu pohon yang paling sering dikaitkan dengan tempat tinggal kuntilanak adalah pohon beringin. Mengapa demikian? Karena pohon beringin punya akar menggantung, batang besar, dan daun yang lebat, sehingga pohon ini dianggap sangat cocok sebagai tempat bersemayam makhluk gaib. Pohon beringin juga sering kali dipandang menakutkan dan kerap menjadi lokasi munculnya penampakan kuntilanak.

Selanjutnya, pohon asam yang juga dipercaya sebagai tempat favorit kuntilanak loh, dengan dahannya yang lebat sering dijadikan lokasi penampakan Mba Kunti ini . Banyak kisah yang menceritakan bahwa kuntilanak sering terlihat di cabang-cabang pohon asam yang sudah tua. Oleh karena itu, penebangan pohon asam biasanya disertai dengan ritual khusus agar orang yang menebangnya terhindar dari gangguan makhluk halus yang singgah pada pohon tersebut.

Selain itu, pohon randu atau kapuk seringkali diyakini sebagai tempat bersemayam kuntilanak dan makhluk halus lainnya. Dengan batang yang besar dan daun yang lebat, pohon ini menciptakan suasana misterius, terutama pada malam hari. Banyak yang mempercayai kalau kuntilanak sering bersembunyi dan berkeliaran di sekitar pohon ini. Beberapa masyarakat bahkan merasa takut dan enggan menebang pohon randu tanpa melakukan ritual khusus lantaran mitos-mitos yang melekat pada pohon ini.

Berikutnya ada pohon pisang. Tak disangka-sangka, pohon yang buahnya sering dikonsumsi justru menjadi sarang kunti. Dengan batangnya yang tinggi dan daun yang lebar, menciptakan suasana lembab dan gelap yang disenangi oleh makhluk gaib. Ditambah dengan suara daun pisang yang bergesekan oleh angin, suasana tersebut menjadi semakin menyeramkan.

Yang terakhir itu pohon bambu. Apa ya alasan pohon bambu jadi tempat singgahnya kuntilanak? Itu karena daun pada pohon bambu cukup rapat, dan desiran angin yang khas pada pohon ini dianggap mampu menyembunyikan keberadaan roh-roh halus, termasuk kuntilanak.

Cerita dan mitos seputar pohon-pohon yang menjadi tempat favorit kuntilanak memberikan warna khas dalam tradisi mistis Indonesia, sekaligus mengingatkan manusia untuk menjaga kesucian alam dan keseimbangan antara dunia manusia dengan dunia gaib.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
37 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis