Oknum Guru di Luwu Timur Diringkus Polisi Usai Cabuli Lima Siswinya

0 Shares

LUWU TIMUR – Seorang guru berinisial MR (40) di Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Sulawesi Selatan (Sulsel) telah ditangkap oleh jajaran polisi setelah diduga melakukan aksi pencabulan terhadap muridnya sendiri.

Kasi Humas Polres Lutim, Bripka Andi Muh Taufik membenarkan penangkapan terhadap oknum guru tersebut. Kini pelaku ditahan di Polres Luwu Timur.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“MR ditangkap atas kasus dugaan persetubuhan dan pencabulan terhadap murid yang dilakukan oleh oknum guru,” kata Bripka Taufik, Kamis (24/7/2025) sore.

Taufik menambahkan, aksi perbuatan tak senonoh oknum guru tersebut berlangsung sejak 1 Mei 2024 hingga 17 Juni 2024. Namun baru terungkap sekarang karena korban enggan melapor ke polisi karena takut dan trauma.

- Advertisement -

“Bahkan mirisnya ada juga lima anak yang melihat kejadian tersebut ikut dilecehkan pelaku,” bebernya.

Menurut Tauik, kasus ini terungkap setelah keluarga korban melaporkan ke pihak berwajib pasca korban menceritakan apa yang telah mereka alami. Polisi pun langsung melakukan penyelidikan dan kemudian menangkap oknum guru tersebut pada Senin 21 Juli 2025.

Dari pengakuannya, dia tergoda dengan kepolosan muridnya sehingga niat untuk melakukan pelecehan seksual timbul. Dia juga mengaku hanya meraba, meremas dan memegang bagian sensitif korbannya.

Demi menjaga nama baik dan identitas korban, polisi tidak membeberkan usia dan sekolah tempat korban.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat pasal 81 ayat 1 subsider pasal 81 ayat 3 Undang-Undang Nomor 17 tahun 2016 juncto pasal 76D Undang-Undang Nomor 35 tahun 2014 dan pasal 82 ayat 1 subsider pasal 82 ayat 2 Undang-Undang Nomor 17 tahun 2016 juncto pasal 76E Undang-Undang Nomor 35 tahun 2014.

“Tersangka sudah ditahan di Rutan Polres Luwu Timur,” pungkas Taufik.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis