Presiden Prabowo Rogoh Kocek Pribadi Tebar Jam Rolex ke Pemain Timnas

0 Shares

JAKARTA – Pihak Istana menepis anggapan Presiden Prabowo Subianto menghamburkan anggaran untuk membagikan jam rolex kepada para pemain di tengah maraknya efisisensi.

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyebut bahwa jam tersebut sepenuhnya dibeli dari kocek pribadi Presiden Prabowo tanpa menggunakan anggaran negara.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“Pasti loh, itu pasti. Enggak ada anggaran negara),” kata Prasetyo dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Selasa (10/6).

Prasetyo menegaskan bahwa pemberian hadiah tersebut semata penyemangat kepada timnas untuk bisa meraih kemenangan.

- Advertisement -

“Yang penting Indonesia menang,” tegasnya.

Prasetyo kemudian mengajak publik untuk memaknai pemberian jam tangan dari Presiden RI Prabowo Subianto itu secara positif.

“Itu adalah bentuk dukungan beliau. Anda disuruh main belum tentu bisa. Sudah begitu, kalau main jelek, mohon maaf nih ya, kita ‘wuuu’… Itu ‘kan bagian dari perjuangan bangsa kita,” ujarnya.

Menurut dia, semangat nasionalisme harus tetap dijaga, termasuk dalam mendukung tim nasional. Ia mengingatkan bahwa kebanggaan atas prestasi Timnas Indonesia seharusnya melampaui sekat-sekat identitas.

“Cetak gol, semua rakyat Indonesia senang. Sudah enggak lagi nanya, ‘Anda dari mana? Ini dari mana?’ Semua senang. Kalau mainnya kurang bagus, kita kasih semangat. Jadi, penonton yang baik demi Timnas Indonesia. Kalau kita cinta sama republik, ya kita dukung,” tuntasnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis