Dua Polisi Jabat Setjen Pecah Bintang

0 Shares

JAKARTA – Kepolisian Negara Republik Indonesia kembali melaksanakan upacara kenaikan pangkat ke dan dalam golongan Perwira Tinggi (Pati) Polri yang berlangsung di Rupattama Mabes Polri, Jumat 24 Mei 2025.

Dalam upacara tersebut, sebanyak 49 personel mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Dua di antaranya naik ke pangkat Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol), yakni ; Irjen Pol Pudji Prasetijanto Hadi, dan Irjen Pol Mohammad Iqbal.

- Advertisement -

Sementara itu, sebanyak 9 personel naik dari Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) menjadi Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol), dan 38 personel naik dari Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) menjadi Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol).

Diketahui, dua perwira tinggi Polri yang pecah bintang menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) adalah mereka yang baru-baru ini mendapatkan penugasan dari institusi untuk menjadi Sekretaris Jenderal (Setjen). Di mana untuk Komjen Pol Prasetijanto Hadi bertugas sebagai Setjen Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR BPN). Sementara untuk Komjen Pol Mohammad Iqbal bertugas sebagai Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI).

- Advertisement -

Untuk Pudji Prasetijanto Hadi, dilantik sebagai Setjen Kementerian ATR/BPN pada tanggal 15 Mei 2025. Sementara Mohammad Iqbal dilantik pada 19 Mei 2025.

Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan institusi kepada para perwira tinggi atas dedikasi dan pengabdian dalam menjalankan tugas serta tanggung jawab di lingkungan Kepolisian.

Hal ini seperti disampaikan oleh Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Mabes Polri Kombes. Pol. Erdi Adrimulan Chaniago. Dalam keterangannya, ia menyampaikan bahwa kenaikan pangkat ini diharapkan menjadi motivasi bagi para Pati Polri untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi institusi dan masyarakat.

“Kenaikan pangkat adalah bentuk kepercayaan dan amanah dari negara,” kata Kombes. Pol. Erdi.

Dengan prosesi kenaikan pangkat tersebut, Erdi mengatakan bahwa institusi mengharapkan agar kualitas pengabdian dan kinerja para anggotanya dapat semakin baik lagi demi kepentingan institusi, bangsa dan negara.

“Kami harap ini menjadi penyemangat bagi para perwira tinggi Polri untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalisme, dan integritas dalam mengemban tugas-tugas kepolisian,” pungkasnya.

Upacara ini turut dihadiri oleh pejabat utama Mabes Polri dan dilaksanakan dengan penuh khidmat sesuai dengan protokol institusi. Prosesi pelantikan pun dilakukan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, serta Wakil Kapolri Komjen Pol Ahmad Dofiri.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis