Pesan Erick Thohir Kepada Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain

0 Shares

JAKARTATimnas Indonesia akan menjamu Bahrain pada laga lanjutan Grup C Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ketua Umum PSSI Erick Thohir pun berpesan kepada skuad Garuda untuk tetap bersatu, jangan terpecah belah.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Bahrain berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (25/3) malam WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Pertandingan tersebut menjadi krusial, karena pemenangnya akan sekaligus menjaga asa untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Mengingat, Timnas Indonesia dan Bahrain saat ini hanya berjarak satu tingkat di papan klasemen Grup C. Skuad Garuda duduk di posisi 4, Bahrain di peringkat 5, kedua tim sama-sama mengemas enam poin, hanya saja Marselino Ferdinan cs unggul dari segi produktivitas gol.

- Advertisement -

Kemenangan pun menjadi penting bagi Timnas Indonesia. Selain demi tiga poin sempurna, juga sekaligus sebagai obat penawar rasa sakit hati atas kekalahan kontra Australia 1-5.

“Saya datang mengecek latihan Timnas Indonesia sekaligus bertemu dengan para pemain dan ofisial. Saya menekankan kepada mereka agar tidak terpecah belah dan bermain sebagai satu tim,” ungkap Erick, seperti dikutip Holopis.com dari Instagram @erickthohir.

“Kami sadar bahwa memang ada tekanan yang besar, tapi saya percaya Timnas Indonesia bisa bangkit dan memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” imbuhnya.

Lantas, apakah Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan pada pertandingan nanti?

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis