Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – TNI melalui Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) 6 Marinir terus berupaya mendukung program percepatan pembangunan di Papua.

Langkah tersebut dilakukan dengan upaya pengamanan sembari komunikasi sosial yang kali ini dilakukan dengan warga Kampung Massi, Distrik Dekai.

Komandan Satgas Yonif 6 Marinir, Letkol Mar Rismanto Manurung menjelaskan, pentingnya perhatian Satgas kepada kebutuhan dasar masyarakat di sekitar Pos.

“Oleh sebab itu, para Prajurit TNI memanfaatkan patroli pengamanan wilayah melalui interaksi dan komunikasi dengan anak-anak Kampung Massi,” kata Rismanto dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Holopis.com, Selasa (12/11).

Rismanto menjelaskan momen interaksi tersebut terjadi ketika Tim Patroli Satgas Yonif 6 Marinir melintasi wilayah Kampung Massi.

Sembari berbincang hangat dengan warga, TNI pun membagikan sejumlah bahan makanan kepada warga dan anak-anak pada saat itu. Anak-anak yang mendapatkan kehangatan dari para prajurit TNI itu pun merasa gembira dengan kepedulian yang mereka dapatkan.

“Terima kasih Komandan Marinir. Tuhan memberkati,” ucap Yosua Tabuni.

Sementara itu, Panglima Habema Brigjen TNI Lucky Avianto menegaskan, TNI akan terus berkomitmen untuk mengawal percepatan pembangunan di Papua.

“TNI mendukung upaya percepatan pembangunan di wilayah Papua,” tegas Lucky.