Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Hansi Flick Pasrah Barcelona Digilas Monaco

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Barcelona harus puas menerima kekalahan atas AS Monaco di laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, pelatih Hansi Flick pun pasrah menilik hasil mengecewakan tersebut.

Sebelumnya diketahui, pertandingan antara AS Monaco vs Barcelona berlangsung di Stade Louis II, Jumat (20/9) dini hari WIB. Skuad asuhan Hansi Flick kandas dengan skor 2-1.

Dalam pertandingannya sendiri, Barcelona yang tampil dengan 10 pemain akibat kartu merah Eric Garcia di menit 11, harus rela melihat gawangnya kebobolan lebih dulu pada menit ke-16.

Barcelona sempat bangkit dari keterpurukan itu dan sukses menyamakan kedudukan skor berkat torehan Lamine Yamal pada menit 28.

Duel pun berlangsung sengit selepasnya, AS Monaco pada akhirnya mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain tersebut, dan sukses menjebol gawang Barcelona tuk kedua kalinya di menit 71.

Alhasil, Barcelona pun harus puas kandas di laga perdana fase grup Liga Champions. Selepas laga, Hansi Flick pun menyoroti hasil mengecewakan tersebut.

“Kami mencoba sepanjang waktu, namun kami tetap harus menerima jika memang mereka pantas untuk menang,” ungkap Flick, seperti dikutip Holopis.com.

“Kini kami harus memulihkan diri dan kembali lebih kuat. Kami memiliki tujuh peluang lebih,” sambungnya.

“Kami harus menerima kekalahan tersebut. Saya meyakini bahwa pemain-pemain yang cedera bisa segera pulih, kami akan jadi tim yang lebih kuat,” imbuhnya.

Sebagai informasi tambahan, ujian bagi Barcelona belum tuntas, dimana Blaugrana sudah ditunggu laga sulit di kompetisi LaLiga.

Barcelona dijadwalkan bakal melakoni laga tandang ke markas Villarreal pada lanjutan LaLiga, Minggu (22/9) pukul 23.30 WIB.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Persib Tampil Oke Lawan Port FC, Tapi Gak Bisa Memanfaatkan Peluang

Persib Bandung harus puas menerima kekalahan atas Port FC di laga perdana Grup F AFC Champions League Two musim 2024/2025, dengan skor 1-0 tanpa balas. Pelatih Bojan Hodak pun menilai sejatinya Pangeran Biru tampil baik, namun memang tidak bisa memanfaatkan sejumlah peluang yang ada.

PSM Makassar Gak Mau Sia-Siakan Peluang Lawan PSIS Semarang

PSM Makassar akan menjamu PSIS Semarang di hari pertama pekan ke-6 Liga 1 musim 2024/2025. Pelatih Bernardo Tavares pun menegaskan bahwa PSM Makassar mengusung misi kemenangan, ia pun ingin skuadnya tidak membuang-buang peluang pada pertandingan nanti.

Jadwal Liga Inggris Pekan Ini : Ada City vs Arsenal

Liga Inggris kembali hadir dan akan memasuki pekan ke-5, sejumlah laga big match pun bakal tersaji dan salah satunya adalah duel Manchester City vs Arsenal. Berikut jadwal selengkapnya.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru