NewsEkobizAirlangga Klaim Jakarta Sudah Lolos Middle Income Trap

Airlangga Klaim Jakarta Sudah Lolos Middle Income Trap

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Jakarta telah lolos dari jebakan negara berpendapatan menengah atau yang dikenal dengan istilah middle income trap.

Hal itu disampaikan Airlangga dalam acara Tatap Muka – Orasi Ilmiah BJ Habibie Memorial Lecture: Peran Iptek dan Inovasi menuju Indonesia Emas 2045 yang berlangsung di Jakarta, pada Selasa 23 Juli 2024.

“Jakarta ini suda lolos middle income trap, Jakarta pendapatan per kapitanya 21 ribu (dolar AS),” ungkap Airlangga, seperti dikutip Holopis.com, Selasa (23/7).

Selain Jakarta, Airlangga menyebut bahwa sebagian wilayah di Sumatera Selatan seperti Kota Pelembang dan Kabupaten Ogan Komering Ilir juga keluar dari middle income trap. Hal itu tercermin dari rata-rata pendapatan per kapitanya yang mencapai 10 ribu dolar AS.

“Kalau kita lihat provinsi lain (Sumatera Selatan) Palembang, Ogan Ilir itu 10 ribu (dolar AS per kapitanya),” ujarnya.

Kemudian, Airlangga juga menyebut dua provinsi yang lolos dari middle income trap yakni Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. “Kalau kita lihat Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara itu juga sudah lolos middle income trap,” terangnya.

Meski begitu, dia tidak menyebutkan lebih rinci pendapatan per kapita kedua daerah itu.

Meski sejumlah negara dikatakan Airlangga sudah keluar dari middle income trap, namun untuk rata-rata pendapatan per masyarakat Indonesia secara nasional masih berada di angka 5 ribu dolar AS per kapita.

Namun ia meyakini, Indonesia bisa keluar dari jembakan negara berpendapatan rendah jika provinsi lain mengikuti langkah Jakarta dan beberapa daerah yang telah lolos middle income trap lainnya.

“Kalau kita lihat sekarang Indonesia ini pendapatan per kapitanya di akhir tahun ini sekitar 5.000 dolar AS. Tapi kalau kita lihat bagaimana Indonesia lolos middle income trap, lihat Jakarta,” tuturnya.

Ruang Mula

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Sri Mulyani Kasih Warning, Suhu Bumi Bakal Makin Mendidih

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati menyampaikan, bahwa ancaman perubahan iklim benar-benar nyata adanya. Ia khawatir, perubahan iklim tersebut juga akan memberikan dampak yang luar biasa bagi kehidupan manusia apabila tidak ditanggulangi.

PT MRT Jakarta dan Bank DKI Luncurkan MartiPay

PT MRT Jakarta (Perseroda) dan Bank DKI kini telah mluncurkan MartiPay sebagai pilihan baru sistem pembayaran non-tunai bagi pelanggan MRT Jakarta.

Jokowi Klaim Nilai Inflasi Masih Terjaga

Presiden Jokowi didampingi Iriana Jokowi melakukan inspeksi harga di Pasar Soponyono di Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.

Dirut KAI Ajak Delegasi ARCEO’s Bawa Thumbler dan Kenalkan Water Station

Selama rangkaian acara, Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero), Didiek Hartantyo turut memperkenalkan fasilitas ramah lingkungan di stasiun seperti Water Station.