Rabu, 26 Juni 2024
BerandaNewsPolhukamFITRA Anggap Bansos Korban Judi Online Ide Muhadjir Effendy Picu Penjudi Baru

FITRA Anggap Bansos Korban Judi Online Ide Muhadjir Effendy Picu Penjudi Baru

“Bansos tersebut bisa memicu kenaikan penjudi baru karena dampaknya ditanggung negara,” ujar Peneliti Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA), Gurnadi Ridwan.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) menolak gagasan pemerintah untuk memberi bantuan sosial atau Bansos bagi pelaku judi online.

Wacana pemberian Bansos untuk pelaku judi online itu sempat dilontarkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) sekaligus mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Muhadjir Effendy.

Menurut Fitra, pemberian Bansos bagi pelaku judi online sama saja dengan merelakan uang negara untuk mensubsidi penjudi. Akibatnya, keuangan negara dirugikan karena dibuat untuk berjudi sekaligus jumlah penjudi berpotensi meningkat.

“Bansos tersebut bisa memicu kenaikan penjudi baru karena dampaknya ditanggung negara,” ujar Peneliti Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA), Gurnadi Ridwan dalam keterangannya, Minggu (16/6) seperti dikutip Holopis.com.

Penerbit Iklan Google Adsense

Selain itu, Gurnadi juga mengatakan bahwa pemberian Bansos untuk penjudi juga berpotensi memicu kecemburuan, khususnya masyarakat kelas ekonomi menengah-bawah yang sebelumnya tidak mendapatkan Bansos.

Kendati ada proses seleksi untuk memilih keluarga penjudi yang dimasukkan ke Daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), sebagai pintu masuk mendapatkan Bansos, namun tetap saja tidak ada jaminan uang Bansos tersebut tidak akan digunakan untuk modal berjudi.

Penambahan kriteria keluarga penjudi sebagai kelompok penerima Bansos juga berarti berpotensi akan menyebabkan jumlah sasaran penerima Bansos bertambah. Artinya, anggaran juga bakal membengkak dan berpotensi menggerus alokasi anggaran untuk layanan publik lainnya seperti kesehatan dan pembangunan. Padahal, anggaran Bansos pada 2024 saja sudah mencapai Rp 152,30 triliun.

Selain itu, Gurnadi menilai Bansos untuk keluarga penjudi online bertentangan dengan Pasal 27 ayat (2) Undang-Undang tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). Kebijakan Bansos untuk penjudi, menurut Gurnadi, juga melanggar Pasal 426 ayat (1)b dan c Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

“Hukum jelas melarang judi,“ ujar Gurnadi. Karena itu tidak tepat jika penjudi online justru menjadi penerima Bansos.

Temukan kami juga di Google News
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono
BERITA LAINNYA

Kemendag Ajak Masyarakat Berdayakan UMKM

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengajak seluruh lapisan masyarakat, termasuk organisasi kemasyarakatan (ormas) untuk memberdayakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM)....

Kapolda Metro Umbar Janji Sanksi Anggotanya yang Main Judi Online

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto mengklaim bahwa pihaknya akan bertindak tegas dalam menangani permasalahan judi online di internalnya.

KPK Laporkan 3 Hakim Tipikor Kasus Gazalba ke KY & Bawas MA

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pertimbangan majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat yang membebaskan hakim agung nonaktif Gazalba Saleh...

Endus Bau Anyir Putusan Bebas Gazalba Saleh, KPK Minta Susunan Majelis Hakim Diganti

HOLOPIS.COM, JAKARTA -  Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) 'mengendus' kejanggalan atau bau anyir dalam putusan sela majelis hakim Pengadilan Tipikor Jakarta yang membebaskan hakim agung...

Kejaksaan Dituntut Transparan Tangani Perkara Pasar Gudang Sukabumi

Pihak Kejaksaan didorong untuk bisa bersikap lebih transparan terkait penanganan perkara kerja sama Pasar Tipar Gede/ Pasar Gudang dengan Koperasi Konsumen Pasar Gudang.

164 Wartawan Main Judi Online

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Marsekal TNI (purn) Hadi Tjahanto menyebut, bahwa judi online sudah merambah ke semua profesi, termasuk di antaranya adalah profesi wartawan.

HOLOPIS FEEDS