BerandaHiburanKulinerRESEP : Sup Makaroni Kaldu Tulang Ayam, Enak Banget Beneran!

RESEP : Sup Makaroni Kaldu Tulang Ayam, Enak Banget Beneran!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Resep kuliner kali ini ada Sup Makaroni Kaldu Tulang Ayam, yang tentunya lezat dan nikmat.

Sama seperti olahan sup pada umumnya, namun yang membedakan adalah pada sup kali ini dipadupadankan dengan makaroni, bakso dan sayuran lainnya dengan rasa kaldu tulang ayam yang sangat melekat.

Penasaran seperti apa resepnya? Berikut ini bahan dan cara membuat Sup Makaroni Kaldu Tulang Ayam :

Bahan :

Penerbit Iklan Google Adsense
  • 10 lembar Kol/Kubis
  • 1 buah Wortel
  • 7 butir Bakso
  • 3 buah Cabe Rawit utuh
  • 1 batang Daun Bawang Pre
  • 1 batang Daun Seledri

Bumbu :

  • 4 butir Bawang Merah
  • 2 siung Bawang Putih
  • 1/3 sdm Garam
  • 1/3 sdm Kaldu bubuk
  • 1/4 sdm Gula pasir
  • 1 sdt Merica bubuk

Makaroni Rebus :

  • 200 gr Makaroni
  • 1/2 sdt Garam
  • 1 sdm Minyak Sayur
  • 350 ml Air

Kaldu Tulang Ayam :

  • 150 gr Tulang Ayam
  • 1.5 lt Air

Pelengkap :

  • Sambal

Cara Membuat :

  • Untuk membuat kaldu ayamnya, dengan cara merebus tulang dari dada dan paha pillet sampai mendidih, kemudiak kecilkan apinya
  • Untuk makaroninya, didihkan air, lalu masukkan makaroni, garam dan minyak, rebus sampai mendidih
  • Terpisah, pada teflon lain, tumis irisan bawang putih sampai harum, kemudian masukkan irisan bawang merahnya, tumis sampai warnanya berubah agak kecoklatan. Setelah itu, tuang tumisan bawang ke dalam rebusan kaldu ayam yang telah disiapkan sebelumnya, kemudian masukan wortel dan juga bakso
  • Setelah wortelnya dirasa sudah matang, masukkan makaroninya, kemudian cabe rawit utuh (opsional) dan kubis/kol. Kasih bumbu, biarkan sampai mendidih, diaduk dan jangan lupa dikoreksi rasanya, terakhir masukkan irisan daun bawang, diaduk sbeentar, matikan kompornya, dan sajikan.
Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

RESEP : Bihun Goreng Sederhana dan Nikmat, Cocok untuk Makan Siang

Siapa bilang makan siang simple harus makanan yang mahal dan ribet untuk memasaknya? Bihun goreng yang sederhana, murah, dan gampang dimasak bisa menjadi menu pilihan Sobat Holopis yang ingin makan siang mengenyangkan.

RESEP : Bibimbap Ala Korea dengan Bahan Makanan Indonesia yang Khas

Bibimbab adalah salah satu hidangan khas Korea Selatan yang terkenal dengan paduan warna, tekstur, dan cita rasa yang kaya. Secara harfiah, bibimbab berarti 'nasi yang dicampur' dalam bahasa Korea.

RESEP : Sup Ikan Gurame, Rasanya Bikin Nagih

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Sup Ikan Gurame, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok juga dimakan saat cuaca sedang dingin. Sesuai dengan...

RESEP : Nasi Liwet Sambal Ijo Kemangi, Maknyus Dimakan Bareng-bareng!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini yaitu Nasi Liwet Sambal Ijo Kemangi, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok untuk sobat Holopis yang ingin...

RESEP : Soto Madura, Maknyus Dimakan Saat Dingin

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Soto Madura, yang tentunya lezat dan nikmat. Apalagi disantap ketika cuacanya sedang dingin. Sesuai namanya, soto ini...

RESEP : Teh Jahe, Cocok Diminum Saat Dingin

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kali ini ada minuman Teh Jahe yang tentunya nikmat diminum saat cuaca dingin. Selain itu, mengonsumsi Teh Jahe juga menyehatkan...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS