yandex
Sabtu, 4 Januari 2025

Dilantik Jadi Menko Polhukam dan Menteri ATR, Ini Harta Hadi Tjahjanto dan AHY

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Jokowi (Joko Widodo) telah melantik Hadi Tjahjanto sebagai menteri koordinator bidang politik, hukum, dan keamanan (menko polhukam) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang atau Menteri ATR/Kepala Badan Pertahanan Nasional atau BPN, Rabu (21/2).

Berapa harta mantan panglima TNI yang menggantikan posisi Mahfud MD dan Ketum Partai Demokrat itu ?

Dikutip dari laman e-lhkpn.kpk.go.id yang diakses pada Rabu (21/2), Hadi Tjahjanto diketahui mempunyai harta Rp 22,8 miliar. Jumlah tersebut berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang terakhir kali dilaporkan pada 27 Maret 2023.

Dalam laporanya, Hadi mengaku memiliki lima bidang tanah dan bagunan yang tersebar di Malang, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur dengan nilai total mencapai Rp 6,9 miliar.

Hadi juga tercatat memiliki kendaraan yang ditaksir senilai Rp 486,4 juta. Kendaraan itu terdiri atas tiga unit mobil, yakni Toyota Kijang, Toyotta Kijang Innova, Honda CR-V dan satu unit sepeda motor.

Hadi tercatat tidak mempunyai utang. Dalam LHKPN itu, Hadi juga memgaku memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 1,9 miliar, surat berharga senilai Rp 3 miliar, serta kas dan setara kas senilai RP 10,48 miliar. Sehingga total harta kekayaan yang dimiliki Hadi Tjahjanto sebesar Rp 22.844.574.594.

Adapun AHY yang menggantikan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN, tercatat memiliki harta Rp 15,29 miliar dan US$ 511.332. Itu diketahui berdasarkan laporan harta AHY kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 3 Oktober 2016. Saat itu AHY melaporkan hartanya untuk kepentingan maju di Pilgub DKI pada 2017.

Dalam laporannya, AHY mengaku memiliki dua bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan dan satu bidang tanah di Kabupaten Bogor yang ditaksir senilai total Rp 6,7 miliar.

Lalu, AHY juga mengaku memiliki satu unit mobil Toyota Vellfire dengan nilai Rp 550 juta. AHY juga memiliki perusahaan bernama PT Exquisite Indonesia senilai Rp 360 juta. AHY juga memiliki peternakan senilai Rp 360 juta.

Selain itu, AHY memiliki harta bergerak lainnya dengan nilai total Rp 688 juta. Harta bergerak lainnya itu terdiri dari logam mulia hasil sendiri senilai Rp 324 juta, logam mulia dari warisan dan hibah senilai Rp 199,8 juta, batu mulia senilai Rp 40 juta, dan benda bergerak lainnya senilai Rp 125 juta.

Dalam LHKPN itu, AHY memiliki giro dan setara kas dengan nilai total Rp 6,9 miliar.
AHY mengaku tidak memiliki utang. Sehingga total harta AHY dalam LHKPN yang dilaporkan senilai 15.291.805.024 dan US$ 511.332.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral