HOLOPIS.COM, JABAR – Adab dari seorang calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tetap terjaga dalam setiap kegiatan baik kenegaraan maupun non formal.
Dimana kali ini Prabowo Subianto tetap tidak mau menginjak karpet berwarna hijau yang disiapkan bagi dirinya di TPS 033 Bojong Koneng, Jawa Barat.
Hal itu bermula saat Prabowo Subianto bersama rombongan tiba di lapangan olahraga yang dipilih menjadi TPS untuk pencoblosan warga sekitar sekira pukul 09.00 WIB.
Dengan kondisi hujan hingga membuat TPS yang mulanya difungsikan sebagai lapangan olahraga tersebut tidak menyurutkan semangat Prabowo Subianto untuk menggunakan hak pilihnya.
Terlihat, bentangan karpet yang sudah disiapkan sebelumnya untuk jalur lintasan jalan kaki tidak digunakan sama sekali oleh Prabowo Subianto.
Menteri Pertahanan RI itu pun memilih berjalan di pinggir karpet dengan kondisi rumput yang masih becek akibat guyuran hujan.
Prabowo Subianto lantas memasuki lokasi TPS untuk kemudian mendaftarkan diri dalam menggunakan hak pilihnya tersebut. Prabowo bahkan terlihat duduk bersama warga dan sabar menanti giliran untuk mencoblos.
Mantan Danjen Kopassus itu pun menggunakan waktu sekitar 5 hingga 10 menit di bilik suara dalam menentukan pilihannya untuk Pemilu 2024.
Prabowo terlihat beberapa kali membolak-balik kertas suara yang telah diterimanya dari petugas KPPS. Usai menggunakan hak pilihnya, Prabowo lantas memamerkan dua jarinya yang sudah dicelupkan dengan tinta.
Dengan pilihan yang telah dilakukannya tersebut, Prabowo Subianto pun berharap hasil terbaik yang bisa didapatkannya.
“Insyaallah. Kita tunggu hasilnya. Insyaallah,”