HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ada lagi nih resep kuliner untuk sobat Holopis sekalian, yaitu Sekoteng khas dari Bandung, Jawa Barat. Cocok sekali disantap saat hujan turun.

Apa sih itu Sekoteng? Sekoteng merupakan hidangan kuliner dengan kuah jahe manis yang khas, yang dibalut dengan susu atau krimer, dengan isian yang bermacam-macam, mulai dari kang hijau, potongan roti tawar, sagu mutiara, dan lain-lain.

Rasa sekoteng sendiri hampir mirip dengan wedang jahe, meski punya karakteristik kuah yang berbeda.

Menikmati sekoteng cocok saat hujan atau udara dingin, karena bisa menghangatkan tubuh.

Penasaran seperti apa resepnya? Berikut ini bahan dan cara membuat Sekoteng khas Bandung :

Bahan Kuah :

  • 4 ruas jari jahe
  • 100 gr gula pasir
  • 1 lembar daun pandan
  • 3 gelas air
  • 10 sdm fibercreme (bisa pakai susu kental manis secukupnya)

Bahan Isi :

  • 100 gr kolang kaling
  • 50 gr sagu mutiara
  • 50 gr kacang hijau
  • 50 gr jali (barley)
  • 50 gr kacang tanah
  • 2 lembar roti tawar
  • 2 sdm manisan buah kundur

Cara Membuat :

  • Sagu mutiara yang telah disediakan tadi kemudian direbus terlebih dahulu hingga mendidih kurang lebih lima menit, matikan apinya, diamkan kurang lebih 30 menit, lalu rebus kembali selama kurang lebih tujuh menit, setelah itu tiriskan
  • Lakukan hal di atas untuk kacang hijau dan barley
  • Potong-potong roti tawar dan manisan buah kundurnya, lalu sangrai kacang sampai matang, kemudian buang kulit arinya
  • Memarkan jahe, kemudian potong menjadi 3 sampai 4 bagian, rebus dengan air dan pandan dengan api kecil hingga rasa jahenya meresap, masukan gula dan fibercreme, kemudian matikan api, jangan lupa dikoreksi rasanya
  • Setelah selesai, masukkan masing-masing 1 sdm mutiara, kacang hijau dan jali, kasih potongan manisan buah kundurnya. Kemudian beri kuah jahe, masukan potongan roti, taburi dengan kacang sangrai, dan kemudian sajikan.