IHSG Berbalik Arah, Ditutup Lesu di Level 7.219

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak berbalik arah pada perdagangan hari ini, Kamis (11/1). Setelah dibuka menguat pada awal perdagangan, IHSG harus pasrah ditutup melemah 7,33 poin atau 0,10% ke level 7.219,96.

Sebagaimana dipantau Holopis.com dari laman resmi Bursa Efek Indonesia (BEI), terdapat 249 saham menguat, 267 saham melemah dan 252 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp9,4 triliun dari 23,1 miliar saham yang diperdagangkan.

- Advertisement -

Tercatat indeks LQ45 menguat 0,52% ke 974,164, indeks JII menguat 0,35% ke 526,789, indeks IDX30 menguat 0,72% ke 501,538 dan indeks MNC36 menguat 0,51% ke 370,915.

Kemudian dari sisi indeks sektoral, sektor barang konsumsi menguat 0,7%, sektor kesehatan menguat 0,13%, sektor keuangan menguat 0,92%, sektor properti dan real estate menguat 0,52%, sektor teknologi menguat 0,31%, serta sektor transportasi menguat 0,92%.

- Advertisement -

DI sisi lain, terdapat 3 indeks sektoral yang melemah, ketiganya yakni sektor energi yang melemah 0,23%, sektor barang baku melemah 0,21%, dan sektor barang non konsumsi melemah sebesar 0,64%. Sementara dua sektor lainnya, yakni sektor industri dan sektor infrastruktur masih stabil.

Adapun saham-saham yang masuk dalam jajaran top gainers yaitu;

  • PT Samcro Hyosung Adilestari Tbk (ACRO) tercatat naik 34,26% ke Rp145
  • PT Citra Nusantara Gemilang Tbk (CGAS) naik 24,76% ke Rp655
  • PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) naik 24,65% ke Rp354.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain;

  • PT Lovina Beach Brewery Tbk (STRK) turun 16,67% di Rp50
  • PT Humpuss Maritim Internasional Tbk (HUMI) turun 11,63% di Rp152
  • PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) merosot 11,01% di Rp5050.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis