BerandaPolhukamPilpresPrabowo Pilih Jawa Barat Jadi Lokasi Kampanye Pertamanya

Prabowo Pilih Jawa Barat Jadi Lokasi Kampanye Pertamanya

Beberapa kegiatan Pak Prabowo di antaranya adalah mengunjungi pondok pesantren dan reuni dengan para pendukung loyal Pak Prabowo. Jadi kegiatannya lebih kepada silaturahmi.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto akhirnya mulai berkampanye pada Sabtu 2 Desember 2023. Jawa Barat jadi provinsi yang akan didatangi pada kampanye perdana Capres yang identik dengan kata ‘Gemoy‘ itu.

“Pak Prabowo akan mulai melakukan kegiatan penuh seharian sebagai Capres di hari Sabtu, 2 Desember, dengan melakukan kampanye di Tasikmalaya, Jawa Barat,” ujar Komandan Tim Komunikasi TKN, Budisatrio Djiwandono dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Sabtu (2/12).

Budisatrio mengatakan, Jawa Barat dipilih karena memiliki pemilih terbanyak, sekaligus menjadi salah satu wilayah basis simpatisan dan pendukung Prabowo Subianto.

“Pak Prabowo sangat mencintai Jawa Barat dan juga sangat dicintai oleh masyarakat Jawa Barat. Di dua Pilpres sebelumnya Pak Prabowo selalu unggul, dan kita optimis di 2024 juga akan seperti itu,” jelasnya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Kegiatan Prabowo di Tasikmalaya, menurut Budisatrio akan lebih banyak diisi dengan kegiatan silaturahmi dengan pemuka agama dan bertemu dengan masyarakat serta para pendukung.

“Beberapa kegiatan Pak Prabowo di antaranya adalah mengunjungi pondok pesantren dan reuni dengan para pendukung loyal Pak Prabowo. Jadi kegiatannya lebih kepada silaturahmi,” jelasnya.

Selain itu, lanjut politisi Partai Gerindra ini, akan dilaksanakan pula sosialisasi visi misi serta program-program dan Prabowo-Gibran.

“Sebagai bagian dari kampanye adu gagasan, kita juga melakukan aktivasi dari Program Makan Siang dan Susu Gratis serta Bantuan Gizi. Tentunya sesuai dengan peraturan kampanye yang ada. Kita berharap masyarakat bisa merasakan manfaat program ini di masa depan,” jelas Budisatrio.

Seperti diketahui sebelumnya, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sama sekali belum mengambil cuti untuk berkampanye sejak masa kampanye dimulai pada Selasa (28/2) lalu.

“Bismillah, mohon doa dari masyarakat Indonesia agar kampanye kita berjalan lancar. Kita terus dukung Pemilu yang riang dan gembira,” tutupnya.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

PSI Ledek PDIP : Frustasi Kalah Pilpres, Tantrum di PTUN Jakarta

Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Cheryl Tanzil mengingatkan agar PDIP menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan hasil sengketa PHPU.

Timnas AMIN Dibubarkan, Cak Imin : Terima Kasih

Cak Imin menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh Tim Nasional Anies - Imin (Timnas AMIN) yang telah berjuang dalam pemenangan di Pilpres 2024.

PKS Siap Jika Diajak Masuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

PKS akan melakukan upaya silaturrahmi dengan semua pihak, termasuk dengan Koalisi Indonesia Maju pasca Pilpres 2024.

Timnas AMIN Segera Dibubarkan, Pilpres 2024 Selesai!

Timnas AMIN akan dibubarkan secara resmi pada hari Jumat, 26 April 2024 dalam agenda Halal Bihalal di kediaman Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

PDIP Ternyata Masih Ngotot Ajukan Hak Angket, Belum Ikhlas Kalah Pilpres

Ahmad Basarah menegaskan bahwa sampai dengan saat ini fraksinya terus melakukan pendalaman wacana untuk menggulirkan hak angket kecurangan Pemilu 2024 di DPR RI.

PPP Tegaskan Pilpres 2024 Selesai, Tak Mau Ikut Campur Lagi dengan PDIP

PPP menegaskan bahwa pasca putusan MK tentang sengketa PHPU yang dibacakan pada tanggal 22 April 2024 lalu menunjukkan, bahwa semua rangkaian Pilpres 2024 sudah selesai.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS