yandex
Kamis, 9 Januari 2025

Ganjar-Mahfud Kampanye Perdana di Sabang dan Merauke, Begini Maksudnya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres), Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mengawali kampanye perdananya secara serentak di Sabang, Aceh dan Merauke, Papua, pada Selasa (28/11).

Pemilihan kedua daerah tersebut sebagai simbolis tekad mereka dalam mewujudkan pemerataan pembangunan ekonomi dan menyejahterakan rakyat Indonesia, dari Sabang sampai Merauke.

“Prof Mahfud di ujung barat Aceh dan saya di ujung Timur Indonesia. Dari wilayah ini, kami memulai perjuangan untuk menyejahterakan seluruh rakyat di desa dan di kota, dari Sabang sampai Merauke dalam bingkai Persatuan Indonesia,” kata Ganjar Pranowo dalam orasinya di Distrik Semangga, Kabupaten Merauke, Selasa (28/11), seperti dikutip Holopis.com.

Ganjar menuturkan, bahwa dalam masa kampanye Pilpres 2024 yang dimulai pada hari ini, pihaknya akan mengusung tema “Dari Sabang Sampai Merauke.”

“Tema ini mengandung tekad untuk memeratakan pembangunan ekonomi, meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), kesehatan, dan pendidikan di seluruh Indonesia,” tuturnya.

Sementara itu, Mahfud mengungkapkan bahwa pemilihan Sabang dan Merauke sebagai lokasi perdana kampanye Pilpres 2024 merupakan cerminan dirinya dan Ganjar untuk memajukan seluruh rakyat Indonesia, baik di desa maupun kota, yang membentang dari Sabang sampai Merauke.

“Ini adalah komitmen kami untuk memeratakan pembangunan ekonomi. Ini adalah komitmen kami agar tidak ada lagi masyarakat miskin di Indonesia. Ini juga komitmen untuk mewujudkan kepastian dan perlindungan hukum bagi seluruh elemen bangsa yang tersebar dari Sabang sampai Merauke,” ujar Mahfud.

Ia mengatakan, dipilihnya Sabang dan Merauke terkait erat komitmen Ganjar – Mahfud untuk selalu setia kepada Pancasila dan nilai-nilai luhur bangsa, termasuk menghargai adat dan kearifan lokal di seluruh pelosok negeri.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral