BerandaPolhukamPilpresResmikan Sekretariat Bersama di Jayapura, Ganjar Incar Suara Rakyat Papua

Resmikan Sekretariat Bersama di Jayapura, Ganjar Incar Suara Rakyat Papua

HOLOPIS.COM, JAYAPURA – Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo meresmikan Sekretariat Bersama Gama (Ganjar-Mahfud) yang berlokasi di Jalan Raya Abepura-Sentani, Jayapura, Papua, pada Selasa (21/11) kemarin.

Bismillah, saya resmikan Sekretariat Bersama ini,” kata Ganjar saat menggunting pita sebagai bentuk simbolis peresmian Sekretariat Bersama, seperti dikutip Holopis.com, Rabu (22/11).

Dalam kesempatan itu, Ganjar meminta para relawan untuk terus menjaga semangat dan terus berkomunikasi dengan masyarakat, termasuk dalam menyampaikan program-program yang akan digagas olehnya dan Mahfud MD.

“Selalu berkomunikasi dengan rakyat, dengan saudara. Kalo kita bicaranya baik kita menyampaikan program baik. Maka tentu saja masyarakat akan menyambut dengan baik,” tutur Ganjar.

Penerbit Iklan Google Adsense

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga berpesan kepada para relawan untuk menjaga kekompakan. Terlebih, lanjutnya, Sekretariat Bersama Gama yang baru saja diresmikan itu diharapkan bisa menjadi motor penggerak guna meraih suara di Papua.

“Saya titip pada teman-teman semua untuk menjaga kekompakan dan soliditas. Hanya dengan kekuatan rakyatlah kita bisa memenangkan ini (Pilpres) dengan baik ya,” tegas Ganjar.

Lebih jauh, Ganjar menghimbau kepada para relawannya di Bumi Cendrawasih itu untuk tak tergoda dengan isu-isu yang tak penting. Dibanding dengan itu, ia justru meminta pendukungnya untuk menyebarkan hal-hal baik ke masyarakat guna mewujudkan pemilu 2024 damai.

“Tidak perlu tergoda dengan isu-isu lain, sampaikan cerita baik ikuti instagram saya, ikuti nanti dari TPN Tim Pemenangan Nasional) dan TPD (Tim Pemenangan Daerah), sebarkan hal baik ke masyarakat semua,” tandas Ganjar.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

PSI Ledek PDIP : Frustasi Kalah Pilpres, Tantrum di PTUN Jakarta

Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Cheryl Tanzil mengingatkan agar PDIP menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan hasil sengketa PHPU.

Timnas AMIN Dibubarkan, Cak Imin : Terima Kasih

Cak Imin menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh Tim Nasional Anies - Imin (Timnas AMIN) yang telah berjuang dalam pemenangan di Pilpres 2024.

PKS Siap Jika Diajak Masuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

PKS akan melakukan upaya silaturrahmi dengan semua pihak, termasuk dengan Koalisi Indonesia Maju pasca Pilpres 2024.

Timnas AMIN Segera Dibubarkan, Pilpres 2024 Selesai!

Timnas AMIN akan dibubarkan secara resmi pada hari Jumat, 26 April 2024 dalam agenda Halal Bihalal di kediaman Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

PDIP Ternyata Masih Ngotot Ajukan Hak Angket, Belum Ikhlas Kalah Pilpres

Ahmad Basarah menegaskan bahwa sampai dengan saat ini fraksinya terus melakukan pendalaman wacana untuk menggulirkan hak angket kecurangan Pemilu 2024 di DPR RI.

PPP Tegaskan Pilpres 2024 Selesai, Tak Mau Ikut Campur Lagi dengan PDIP

PPP menegaskan bahwa pasca putusan MK tentang sengketa PHPU yang dibacakan pada tanggal 22 April 2024 lalu menunjukkan, bahwa semua rangkaian Pilpres 2024 sudah selesai.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS