yandex
Sabtu, 4 Januari 2025

Gibran Masih Bungkam Soal Nasibnya di PDIP

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masih malu-malu mengungkapkan kelanjutan nasibnya di PDIP usai Partai Golkar mendeklarasikannya sebagai bakal cawapres.

Gibran yang santer dikabarkan bakal menyeberang ke Partai Golkar itu sebatas menjanjikan akan segera menyampaikan kelanjutan karier politiknya di PDIP dalam waktu dekat.

“Nanti ajalah ya,” kata Gibran seusai menghadiri deklarasi Rapimnas Partai Golkar seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (21/10).

Meski begitu, Gibran menyatakan bahwa kehadirannya di Rapimnas Partai Golkar sudah dibicarakannya terlebih dahulu dengan Puan Maharani selaku petinggi PDIP.

Dimana sebelumnya Puan mengaku menginginkan untuk bertemu Gibran, namun tertunda karena bersamaan dengan deklarasi Mahfud MD sebagai bakal cawapres.

“Sudah, sudah komunikasi ya,” imbuhnya.

Gibran pun menyatakan, dirinya akan segera melakukan pembahasan dengan Prabowo Subianto untuk menindaklanjuti hasil Rapimnas Partai Golkar.

“Untuk selanjutnya akan kami koordinasikan, akan kami tindak lanjuti dengan pak Prabowo,” tukasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral