Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024
NewsEkobizLuhut Akui Bursa Karbon RI Masih Punya Banyak PR

Luhut Akui Bursa Karbon RI Masih Punya Banyak PR

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengakui Bursa Karbon Indonesia yang baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu masih mempunyai sejumlah pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan.

Menko yang juga menjabat sebagai Ketua Komite Pengarah Penyelenggaraan Nilai Ekonomi Karbon itu menjelaskan, sejumlah PR tersebut diantaranya yakni mengenai perpajakan dan peta jalan perdagangannya, utamanya perdagangan karbon sektor.

“Dilaporkan masih ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan antara lain penyelesaian peta jalan perdagangan karbon sektor dan pajak karbon. Kami ingin segera tuntaskan ini berangkat dari hasil ratas yang lalu,” kata Luhut dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Selasa (26/9).

Luhut menyebut, pibaknya akan mengawal sejumlah peraturan pendukung yang dibutuhkan, seperti Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Permen LHK) terkait Nationally Determined Contribution (NDC) hingga perdagangan karbon luar negeri.

Tak hanya itu, ia juga akan turut mengawal Peraturan Menteri Keuangan (PMK) terkait dengan pajak karbon. “Supaya ini (regulasi terkait Bursa Karbon Indonesia) tidak lari dari hasil keputusan ratas lalu,” katanya.

Sementara itu, Presiden Jokowi menyampaikan bahwa dirinya sangat optimis dengan kehadiran Bursa Karbon Indonesia, mampu menjadikan Indonesia sebagai poros karbon dunia.

“Saya sangat optimistis Indonesia bisa menjadi poros karbon dunia, asalkan langkah-langkah konkret tersebut digarap secara konsisten dan bersama-sama seluruh pemangku kepentingan,” ujar Jokowi saat meresmikan Bursa Karbon Indonesia, Selasa (26/9).

Orang nomor satu di Indonesia itu menyebut, optimisme itu lantaran Indonesia memiliki potensi yang luar biasa, khususnya terhadap Nature Based Solution (NBS) solution, dimana menjadi satu-satunya negara dengan sekitar 60 persen pemenuhan pengurangan emisi karbonnya berasal dari sektor alam.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Bahlil Kasih Sinyal Pemerintah Batal Batasi Pembelian BBM Subsidi Mulai 1 Oktober 2024

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia memberikan sinyal kuat, bahwa aturan pembatasan pembelian bahan bakar minyak (BBM) subsidi batal diberlakukan mulai 1 Oktober 2024.

Teknologi Makin Canggih, Jokowi Ingatkan 85 Pekerjaan Bakal Hilang Tahun Depan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan sebanyak 85 juta pekerjaan akan hilang pada tahun 2025, seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih.

Jelang Akhir Pekan, IHSG Berakhir Lesu

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir melemah pada penutupan perdagangan menjelang akhir pekan ini, Jumat (20/9).

PT MRT Jakarta Raih Penghargaan Industry Award di Dubai

PT MRT Jakarta (Perseroda) meraih penghargaan pemenang “Industry Award” 2024 untuk region Eropa, Timur Tengah, Afrika/Asia Pasifik/Amerika.