Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Ma’ruf Amin Siap Tawarkan Kerja Sama Produk Halal dengan Tiongkok

Selain itu, Masduki menambahkan bahwa usai menghadiri dan menyampaikan pidato pada pembukaan CAEXPO 2023, Wapres juga akan mengunjungi dan meresmikan Pembukaan Paviliun City of Charms of Indonesia di Paviliun B2 dan Paviliun Komoditas Indonesia di Paviliun D15, NICEC. PM Li Qiang juga direncanakan akan hadir pada acara ini.

“Di sana juga ada pemerintah kita aktif akan melakukan semacam expo, membuka paviliun. Jadi ada semacam Paviliun City of Charms Indonesia, mudah-mudahan nanti sukses di sana dan Wapres akan menghadiri dan melakukan pembukaan acara di paviliun itu,” ujarnya.

Mengakhiri rangkaian acara di Nanning pada Minggu sore, Wapres akan melakukan Joint Interview dengan media RRT, di antaranya People’s Daily, Xinhua News Agency, China Media Group, China Daily, China News Service and CRI Online, Guangxi Daily, Guangxi Radio and Television, Nanning Daily, serta Nanning Radio and Television.

Setelahnya, Wapres kemudian menuju Shanghai untuk mengunjungi Kantor Perwakilan Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetika (LPPOM) MUI di Shanghai Al Amin Co. Ltd. Unit 11A, No. 3399, Kangxin Rd. Pudong, Shanghai. Di tempat ini, Wapres akan melakukan pertemuan dengan jajaran LPPOM MUI dan Pejabat Shanghai Al Amin Co. Ltd.

Lebih dari itu, di Shanghai Wapres juga diagendakan menerima kunjungan kehormatan Pemerintah Daerah Shanghai dan melakukan pertemuan dengan para pengusaha Shanghai yang bergerak di sektor halal.

“Di Shanghai ini Wapres juga akan bertemu dengan para pengusaha yang bergerak di industri halal yang selama ini mereka sudah aktif bekerjasama dengan LPPOM MUI. Alhamdulillah-nya sampai saat ini mereka sangat aktif dan kabar dari teman-teman LPPOM MUI, volume bisnisnya sangat besar dan semakin membesar,” ungkapnya.

Melalui pertemuan dengan para pengusaha industri halal di Shanghai ini, menurut Masduki, Wapres akan mengajak mereka agar tidak hanya berusaha dan berinvestasi di Tiongkok tetapi juga di Indonesia.

“Wapres berharap supaya mereka berinvestasi di Indonesia. Sehingga dengan demikian maka cita-cita yang seperti dikatakan tadi, Indonesia sebagai negeri halal terbesar di dunia, itu bisa tercapai,” tandasnya.

Mengakhiri agenda kunjungan kerjanya di RRT, Ma’ruf dijadwalkan menghadiri acara Dialog Kebangsaan dengan para diaspora Indonesia di Shanghai.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Puluhan Orang Tewas Akibat Pager-Walkie Talkie Meledak di Lebanon

Sebanyak 20 orang meninggal dunia dan 450 lainnya luka-luka karena ledakan perangkat komunikasi atau pager-walkie talkie di Lebanon.

Yoshihiro Hidaka Ditikam Anaknya Sendiri

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Direktur utama Yamaha Motor Company, Yoshihiro...

Perundingan Peningkatan ATIGA Capai Kemajuan Signifikan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Perundingan  peningkatan Persetujuan Perdagangan Barang ASEAN...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru