Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

RESEP : Jus Apel Sehat untuk Memulai Hari

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Makan sebuah apel setiap harinya, bisa membuat dokter menjauh, kalimat terkenal itu tentu saja membuktikan bahwa buah apel memiliki banyak manfaat kesehatan untuk Sobat Holopis.

Selain sehat, jus ini pastinya enak, manis dan menyegarkan. Bagaimana sih cara membuat jus apel untuk minuman memulai hari?

Bahan:

  • 4-5 apel segar
  • 1-2 sendok makan gula
  • Air es
  • Es batu

Apel di blender
Apel di blender untuk membuat jus. [Foto: Ist]
Cara membuat:

  1. Cuci bersih apel-apel di bawah air mengalir untuk menghilangkan kotoran dan residu pestisida.
  2. Kupas kulitnya jika ingin jus yang benar-benar bening, meskipun sebagian besar nutrisi berada di kulitnya.
  3. Setelah mencuci, potong apel menjadi potongan kecil.
  4. Masukkan potongan apel ke dalam blender.
  5. Tambahkan gula sesuai selera.
  6. Bisa juga ditambahkan sedikit air es jika menginginkan jus yang lebih encer atau es batu untuk membuat jus lebih dingin.
  7. Nyalakan blender pada kecepatan tinggi dan proses sampai apel hancur dan jusnya tercampur dengan baik.
  8. Saring jus tersebut untuk memisahkan ampas dan mendapatkan jus yang bening.
  9. Tuang ke gelas pilihan dan nikmati kesegaran dan kesehatannya.
Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

RESEP : Pastel Ayam Suwir Pedas, Jangan Makan Sendirian!

Resep kuliner kali ini ada Pastel Ayam Suwir Pedas, yang tentunya lezat dan nikmat. Namun dapat diimbau kepada Sobat Holopis sekalian untuk tidak memakannya sendiri ya, karena bikin ketagihan!

RESEP : Es Cendol Duren, Manis dan Segernya Bikin Ingin Joget Terus

Es cendol duren adalah minuman manis dan menyegarkan yang sangat cocok untuk cuaca panas.

RESEP : Ayam Goreng Bumbu Kuning, Nikmat Bikin Tambah Nasi Terus

Siapa sih orang Indonesia yang tidak suka ayam goreng bumbu kuning? Ayam goreng bumbu kuning adalah salah satu hidangan khas Indonesia yang terkenal dengan cita rasa gurih dan bumbu yang kaya.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru