HOLOPIS.COM, JAKARTA – Siapa yang selama ini berpikir kalau kulit yang dehidrasi hanya membutuhkan ekstra pelembab? Ternyata salah besar lho!
Kebanyakan juga orang berpikir hidrasi adalah sesuatu yang hanya perlu dikhawatirkan oleh orang dengan kulit kering atau dehidrasi. Faktanya, jenis kulit apapun membutuhkan hidrasi yang cukup.
Tapi sebelum itu, apakah sobat Holopis tahu perbedaan antara hidrasi dan kelembaban? Simak penjelasan berikut.
Dikutip Holopis.com dari berbagai sumber, ternyata hidrasi dan kelembaban adalah dua hal yang berbeda. Hidrasi merujuk pada penyediaan air atau biasa disebut sebagai PH dan menjaga keseimbangan air di dalam kulit, sementara kelembapan lebih mengacu pada menjaga lapisan pelindung lembut di permukaan kulit untuk menjaga kelembutan dan elastisitas.
Perlu sobat Holopis ketahui, pelembab atau moisturizer adalah produk yang mengandung bahan berbasis minyak, termasuk bahan oklusif seperti petroleum atau mineral oil, serta emollient esters (bahan skincare mengandung minyak) dan minyak nabati. Fungsi pelembab adalah menciptakan lapisan pelindung pada permukaan kulit yang mencegah kehilangan air.
Sementara itu, hydrate atau hidrasi adalah bahan yang termasuk dalam kategori humektan seperti glycerin or hyaluronic acid, Hydrator memiliki kemampuan menyerap air baik dari atmosfer maupun kulit Anda, dan kemudian mengunci kelembaban tersebut di dalam kulit.
Jika sobat Holopis sering merasa bahwa skincare tidak membawa perubahan apapun pada kulit wajah, itu mungkin dikarenakan kulit hanya memerlukan produk tertentu. Jadi, penting untuk mengenali dan mempelajari bagaimana kulit merespons pada jenis produk sebagai kunci untuk mencapai hidrasi yang optimal.
Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda, dan mungkin memiliki kebutuhan yang berbeda pula. Selalu ada elemen trial-and-error dalam menemukan rutinitas perawatan kulit yang paling sesuai. Tetapi, jika sobat merasa bingung dan kesulitan menentukan kebutuhan kulit, berkonsultasilah dengan seorang ahli perawatan kulit atau dermatologis untuk mendapatkan panduan yang lebih spesifik sesuai dengan kebutuhan kulit.