Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Syahrul Yasin Dibidik KPK, Jokowi : Jangan Tanya Saya!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Jokowi menanggapi perihal proses penyelidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait indikasi adanya kasus korupsi yang menyeret Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo.

Jokowi pun ogah berkomentar mengenai adanya desakan politis dalam menjerat para menteri dari Partai Nasdem setelah sebelumnya ada nama Johnny G Plate.

“Tanyakan ke sana. Itu urusannya siapa. Kalo urusan penegak hukum tanyakan ke penegak hukum lah, jangan ke saya,” kilah Jokowi dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Kamis (15/6).

Mengenai kasus korupsi yang terjadi di Kementerian Pertanian (Kementan), Jokowi berdalih sudah memberikan wanti-wanti terkait pengawasan ketat, khususnya mengenai anggaran.

“Tanyakan ke sana. Kan bolak balik saya sampaikan hati-hati mengelola keuangan negara, karena yang kita kelola di tingkat kementerian ini gede banget, harus di awasin, harus di kontrol, harus dicek,” tegasnya.

“Bolak-balik saya sampaikan sekecil apapun,” sambungnya.

Sebelumnya diberitakan Holopis.com sebelumnya, Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dipastikan tengah menelusuri adanya indikasi tindak pidana korupsi di instansi Kementerian Pertanian.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri pun mengatakan, saat ini proses hukum mengenai indikasi korupsi tersebut sudah pada tahap penyelidikan.

“Sejauh ini yang kami ketahui benar tahap proses permintaan keterangan kepada sejumlah pihak atas dugaan korupsi di Kementerian Pertanian,” kata Ali.

Ali pun berdalih, laporan tersebut didapatkan dari laporan masyarakat atas terjadinya potensi korupsi di Kementerian yang dipimpin oleh kader Partai Nasdem, Syahrul Yasin Limpo.

“Ini sebagai tindak lanjut laporan masyarakat yang diterima KPK sehingga kemudian KPK tindaklanjuti pada proses penegakan hukum,” klaimnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Dugaan Kebocoran Data, DJP Imbau Wajib Pajak Jaga Keamanan Data

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah adanya dugaan kebocoran data pada sistem mereka. Hal itu sebagaimana disampaikan Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat DJP, Dwi Astuti.

Jokowi Salahkan Keteledoran Manusia Penyebab Kebocoran Data Terjadi Lagi

Presiden Jokowi (Joko Widodo) menanggapi terjadinya kembali fenomena kebocoran data yang kali ini adalah data NPWP Kementerian Keuangan.

DJP Bantah 6 Juta Data NPWP Bocor

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah adanya dugaan kebocoran 6 juta data Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru