Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Daftar Caleg PBB, Afriansyah Noor Tegaskan Siap Mundur dari Kursi Wamenaker

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (PBB), Afriansyah Noor bersama Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra telah resmi mendaftarkan diri sebagai calon anggota legislatif (caleg) di KPU RI pada Sabtu siang tadi.

Dalam kesempatan itu, Afriansyah menyatakan sanggup untuk mengundurkan diri dari jabatannya di pemerintahan, apabila Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghendaki.

“Ya saya siap aja mundur kalau memang aturannya mundur,” kata Afriansyah dalam jumpa pers di KPU RI yang dikutip Holopis.com, Sabtu (13/5).

Sebagaimana diketahui, Afriansyah saat ini menduduki jabatan Wakil Menteri Perdagangan (Wamenaker). Dia menegaskan, bahwa dirinya tak masalah jika harus meninggalkan jabatan tersebut, selagi ada aturan terkait hal tersebut.

“Tapi kalau tidak salah, selama pejabat negara menteri atau yang lain-lainnya nyaleg itu hanya cuti ya, aturannya begitu tapi kalau memang disuruh mundur sama presiden,” kata dia.

Perlu diketahui, pada Pileg 2024 mendatang, Afriansyah akan bertarung dengan para pesaing dari partai lain di daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat V.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

PPP Tak Lolos Parlemen, Mardiono Janji Tanggung Jawab Penuh

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Mardiono menegaskan akan bertanggung jawab atas ditolaknya gugatan yang diajukan PPP terkait sengketa Pemilu 2024 oleh Mahkamah Konstitusi (MK).

Mardiono Kecewa PPP Tak Lolos Parlemen

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Mardiono mengungkapkan kekecewaannya atas keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait gugatan PHPU Pileg yang diajukan oleh pihaknya.

Demokrat Sarankan Arsul Sani Pikir Ulang Ikut Sidangkan Sengketa PHPU Pileg

Benny Kabur Harman menyarankan agar Arsul Sani berpikir ulang untuk ikut terlibat di dalam persidangan sengketa hasil Pileg 2024.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru